Ketika Teknologi Mutakhir Bersatu dengan Desain Dinamis, Lahirlah Casio Edifice Chronograph
Kamu pengen cari jam tangan profesional, multifungsi, dan juga keren? Minwatch mau kenalin kamu dengan Casio Edifice. Buat kamu yang belum tahu, Edifice ini juga diproduksi oleh Casio. Jam tangan Casio Edifice dirancang untuk para profesional dengan berbagai model, fitur hingga teknologi canggih. Beberapa jam tangan Casio Edifice memiliki teknologi tough solar dan bluetooth dengan tampilan yang sporty.
Casio Edifice banyak memproduksi jam tangan chronograph, sehingga brand ini cukup terkenal dengan koleksi model tersebut. Buat kamu penggemar jam tangan chronograph, koleksi jam tangan Casio Edifice di bawah ini bisa jadi pilihan tepat.
1. Casio Edifice EFV-610D-1AVUDF
Casio Edifice EFV-610D-1AVUDF Chronograph Men Black Dial Stainless Steel Band
Rekomendasi pertama, ada Casio Edifice EFV-610D-1AVUDF. Dengan bezel tipis serta dial yang lebar, salah satu koleksi jam tangan Casio Edifice cocok untuk pria yang suka gaya sporty. Jam tangan ini punya 3 subdial dengan fungsi stopwatch 1/10 detik, menit dan detik biasa. Selain itu, terdapat window date pada posisi jam 3.
Casio Edifice EFV-610D-1AVUDF dibekali movement quartz yang punya akurasi ±20 detik per bulan. Dengan baterai SR920SW, jam tangan ini punya masa pakai hingga 2 tahun. Kamu bisa membeli jam tangan chronograph ini dengan harga Rp1 jutaan saja.
Baca juga : 5 Jam Tangan Terlaris Series Casio Edifice
2. Casio Edifice EFV-600D-2AVUDF
Casio Edifice EFV-600D-2AVUDF Chronograph Men Gradation Dial Stainless Steel Band
Selanjutnya ada Casio Edifice EFV-600D-2AVUDF yang punya ukuran case sedang, yaitu diameter 43 mm dan tebal 11 mm. Bagian dial yang gradasi warna biru dan hitam terinspirasi dari langit malam di saat balapan. Jam tangan chronograph ini memiliki 3 subdial dan 3 mode (elapsed time, split time dan 1st-2nd place times).
Jam tangan chronograph ini memiliki baterai SR920SW yang punya masa pakai hingga 3 tahun. Casio Edifice EFV-600D-2AVUDF dibanderol dengan harga Rp1 jutaan.
3. Casio Edifice EFR-S567D-1AVUDF
Casio Edifice EFR-S567D-1AVUDF Chronograph Men Black Dial Stainless Steel Band
Ramping dan nyaman dikenakan, Casio Edifice EFR-S567D-1AVUDF hadir dengan tebal case 9 mm dan diameter 45 mm. Bagian dial berdesain sporty dengan 2 hands dan 3 subdial yang berfungsi sebagai chronograph. Fungsi stopwatch 1 detik berkapasitas pengukuran 29’59 dengan 2 mode pengukuran, yaitu elapsed time dan split time.
Casio Edifice EFR-S567D-1AVUDF memiliki kaca depan berbahan kristal safir yang tahan goresan. Dengan baterai SR927SW, jam tangan Edifice ini punya masa pakai hingga 5 tahun. Jam tangan chronograph ini bisa kamu beli dengan harga Rp1,6 jutaan.
Baca juga : 10 Brand Jam Tangan Pria Termahal Di Dunia, Bisa Untuk Investasi Nih!
4. Casio Edifice ERA-110D-2AVDF
Casio Edifice ERA-110D-2AVDF Men Digital Analog Blue Dial Stainless Steel Strap
Buat kamu yang suka dial model ana-digi, Casio Edifice ERA-110D-2AVDF bisa jadi referensi. Salah satu rekomendasi jam tangan Casio Edifice chronograph ini memiliki dial sporty warna biru dengan layar digital multifungsi yang tidak hanya menampilkan fitur chronograph, namun juga fitur lainnya, seperti kalender hingga zona waktu dunia. Fitur stopwatch 1/100 detik serta 3 mode pengukuran (elapsed time, split time dan 1st-2nd place times).
Jam tangan ini dilengkapi baterai CR2025 yang tahan lama hingga 10 tahun. Casio Edifice ERA-110D-2AVDF dengan bracelet strap dibanderol dengan harga Rp1,3 jutaan.
5. Casio Edifice Slim Line EFS-S590DC-2AVUDF
Casio Edifice Slim Line EFS-S590DC-2AVUDF Tough Solar Blue Dial Black Stainless Steel Band.
Deretan jam tangan Casio Edifice chronograph selanjutnya adalah Casio Edifice Slim Line EFS-S590DC-2AVUDF. Salah satu koleksi jam tangan Casio Edifice ini dibekali teknologi tough solar atau solar movement dengan fungsi chronograph. Fitur stopwatch 1 detik pada jam tangan ini punya kapasitas pengukuran 29’59.dengan 3 subdial (detik, stopwatch menit, stopwatch detik).
Casio Edifice Slim Line EFS-S590DC-2AVUDF dirancang untuk staf tim balap dengan fitur countdown timer. Bagian dial bergaya sporty dengan kaca kristal safir serta bracelet strap berlapis ion yang tahan gores. Jam tangan Casio Edifice ini dibanderol dengan harga Rp2,8 jutaan.
Baca juga : Casio Edifice, Jam Tangan Racing Dan Sporty
6. Casio Edifice EQS-930BL-2AVUDF
Casio Edifice EQS-930BL-2AVUDF Chronograph Carbon Fiber Dial Blue Leather Strap
Casio Edifice EQS-930BL-2AVUDF merupakan rekomendasi jam tangan chronograph bertenaga surya dengan teknologi tough solar. Jam tangan ini memiliki dial serat karbon dengan tampilan analog serta fungsi chronograph. Terdapat bezel dengan indikator 60 menit serta window date kecil di antara jam 4 dan 5.
Desain jam tangan yang sporty ini terinspirasi dari dunia balap. Casio Edifice EQS-930BL-2AVUDF dengan leather strap warna biru ini dibanderol dengan harga Rp1,9 jutaan.
7. Casio Edifice EQS-930DC-1AVUDF
Casio Edifice EQS-930DC-1AVUDF Chronograph Carbon Fiber Dial Gunmetal Stainless Steel Band
Rekomendasi selanjutnya ada Casio Edifice EQS-930DC-1AVUDF dengan dial serat karbon yang terinspirasi dari dunia balap. Jam tangan chronograph ini punya 2 mode pengukuran, yaitu elapsed time dan 1st-2nd place times. Dengan tebal case 12 mm, jam tangan bergaya sporty ini cukup nyaman dikenakan.
Casio Edifice EQS-930DC-1AVUDF dibekali solar movement atau teknologi tough solar yang stabil. Saat daya terisi penuh, jam tangan ini dapat menyimpan cukup daya untuk penggunaan normal selama lima bulan. Salah satu koleksi jam tangan chronograph dari Casio Edifice punya harga Rp2,3 jutaan.
Baca juga : Makin Stylish Dengan Jam Tangan Casio Ini Di Keseharianmu
8. Casio Edifice Scuderia AlphaTauri EFS-S580AT-1ADR Limited Edition
Casio Edifice Scuderia AlphaTauri EFS-S580AT-1ADR Tough Solar Stainless Steel Band Limited Edition
Casio Edifice Scuderia AlphaTauri EFS-S580AT-1ADR merupakan jam tangan chronograph yang berkolaborasi dengan tim Formula Satu asal Italia, Scuderia Alpha Tauri. Pada bagian dial terdapat aksen warna kuning pada indikator waktu yang sangat penting untuk para kru di lintasan balap. Warna kuning yang mencolok terlihat pada inner bezel 15 detik terakhir, jarum detik utama dan jarum detik chronograph.
Jam tangan Casio Edifice ini dibekali solar movement serta fitur water resistant 10 bar. Casio Edifice Scuderia AlphaTauri EFS-S580AT-1ADR merupakan koleksi limited edition yang dibanderol dengan harga Rp3,9 jutaan.
9. Casio Edifice EFV-C110D-2AVDF
Casio Edifice EFV-C110D-2AVDF Blue Digital-Analog Dial Stainless Steel Band
Selanjutnya ada jam tangan chronograph dengan tampilan dial ana-digi, yaitu Casio Edifice EFV-C110D-2AVDF. Jam tangan ini memiliki 2 hands serta layar digital yang menampilkan stopwatch 1/100 detik, Selain itu, jam tangan ini memiliki fitur lainnya, seperti 29 zona waktu dunia (30 kota), kalender, timer hingga alarm.
Jam tangan Casio Edifice memiliki stainless steel case berdiameter 46 mm dan tebal 13 mm. Casio Edifice EFV-C110D-2AVDF bisa kamu beli pada range harga mulai dari Rp1 jutaan.
Baca juga : Jam Tangan Casio Recommended Di Bawah 500 Ribu Aja!
10. Casio Edifice EFR-571MDC-1AVUDF
Casio Edifice EFR-571MDC-1AVUDF Chronograph Black Dial Black Stainless Steel Band
Terakhir ada Casio Edifice EFR-571MDC-1AVUDF yang tampil manly dengan dominasi warna hitam. Terdapat 3 hands, 3 subdial serta window date pada posisi jam 3. Jam tangan ini memiliki stainless steel case dengan diameter 47 mm dan tebal 11 mm.
Untuk fungsi chronograph-nya, jam tangan ini memiliki stopwatch 1 detik dengan kapasitas pengukuran 9’59. Kamu bisa membeli jam tangan Casio Edifice EFR-571MDC-1AVUDF dengan harga Rp1,8 jutaan saja.
Itu tadi 10 rekomendasi jam tangan chronograph dari brand Casio Edifice yang bisa jadi pilihanmu. Koleksi di atas bisa kamu beli langsung di Jamtangan.com dengan harga terbaik dan sudah #PastiOri.