Winding up,
Almost Ready ...

Sudah Mendarat di Jamtangan.com, G-Shock GM2100C Utility Series CasiOak dengan NATO Strap

by Han Aug 08, 2023 5 min read
Sudah Mendarat di Jamtangan.com, G-Shock GM2100C Utility Series CasiOak dengan NATO Strap
G-Shock GM-2100C Utility Metal Covered Series
G-Shock GM-2100C Utility Metal Covered Series

Jam tangan CasiOak memiliki bentuk bezel oktagonal dengan nuansa Royal Oak, yaitu model ikonis yang dirancang oleh Gérald Genta untuk Audemars Piguet tahun 1973. Seri CasiOak terbaru ini tersedia dalam tiga model jam tangan dan sekarang bisa kamu jemput di Jamtangan.com. Penasaran dengan spesifikasi dan tampilan G-Shock GM-2100C Utility Metal Covered Series? Yuk, simak ulasan selengkapnya dari Minwatch di bawah ini!

Baca juga : Simak Ulasan G-Shock GM-S110 Jam Tangan Wanita yang Elegan dan Tangguh

Tiga Model Jam Tangan G-Shock GM-2100C Utility Metal Covered Series

G-Shock GM-2100C Utility Metal Covered Series yang diperkenalkan pada awal tahun 2023 ini dihadirkan dalam tiga model jam tangan dengan desain bezel oktagonal yang familiar. Dan untuk menciptakan kesan lebih estetis dan fresh, jam tangan ini dilengkapi dengan fabric strap. Ketiga jam tangan tersebut adalah sebagai berikut:

GM-2100CB-1AER
GM-2100CB-1ADR

GM-2100CB-1ADR, didesain menggunakan stainless steel outer case dan bezel dengan black IP, memiliki tampilan dengan aksen warna merah pada dial dan menggunakan black strap. 

GM-2100CB-3AER
GM-2100CB-3AER

GM-2100CB-3AER dihadirkan dengan stainless steel outer case dan bezel dengan dark grey IP, dirancang dengan aksen warna hijau pada dial dan menggunakan military green strap. 

GM-2100C-5AER
GM-2100C-5AER

Baca juga : G-Shock “CasiOak” GM-B2100GD, Tampilkan Desain Premium dan Fitur yang Fun

GM-2100C-5AER dibuat dari stainless steel outer case dan bezel silver dengan aksen warna beige pada dial dan dihadirkan dengan beige strap. 

Case Finish pada G-Shock GM-2100C Utility Metal Covered Series Menciptakan Karakter Kuat

Case G-Shock GM-2100C Utility Metal Covered Series memiliki karakter kuat
Case G-Shock GM-2100C Utility Metal Covered Series memiliki karakter kuat

Masing-masing jam tangan G-Shock GM-2100C Utility Metal Covered Series memiliki daya tarik tersendiri dan menampilkan karakter tangguh. Jam tangan ini menggunakan case berukuran 44,4 mm, ketebalan 11,8 mm, lug-to-lug 49,3 mm, dan tahan air hingga 200 meter. Jam tangan GM-2100C Utility Metal Covered Series memiliki bobot 72 gram dan terasa ringan saat dipakai di pergelangan tangan. 

Tampilan G-Shock GM-2100C-5AER
Tampilan G-Shock GM-2100C-5AER

Bila dilihat dari konstruksi steel-nya, jam tangan GM-2100C Utility Metal Covered Series terlihat kokoh dan tahan benturan. Apalagi diperkuat dengan konstruksi dimana inner case resin yang dibungkus oleh stainless steel. Bagian stainless steel bezel juga dibuat dengan brushed circular finish yang menawarkan detail dan tekstur ekstra pada jam tangan. Finishing tersebut paling jelas terlihat pada model stainless steel case biasa yaitu GM-2100C-5AER. Apalagi sisi bezel-nya juga dengan polished finished untuk menciptakan kontras.

Penggunaan Fabric Strap Menawarkan Kesan Military Watch

Fabric strap pada G-Shock GM-2100C Utility Metal Covered Series
Fabric strap pada G-Shock GM-2100C Utility Metal Covered Series

Selain menambah detail pada desain jam tangan, G-Shock GM-2100C Utility Metal Covered Series dilengkapi fabric strap yang menciptakan kesan sebagai military field watch. Strap-nya memiliki look seperti jam tangan dengan strap NATO atau Zulu yang dilengkapi buckle dan dua keeper yang terhubung dengan case melalui end-link. Konstruksinya juga sangat kokoh dengan angled end link untuk menambah karakter jam tangan. Penggunaan strap dengan tekstur kuat dan berkualitas tinggi membuat jam tangan nyaman dipakai di pergelangan tangan.

Jam tangan GM-2100C Utility Metal Covered saat dipakai di pergelangan tangan
Jam tangan GM-2100C Utility Metal Covered saat dipakai di pergelangan tangan

Dial Analog-Digital pada G-Shock GM-2100C Utility Metal Covered Series

Dial analog-digital pada G-Shock GM-2100C Utility Metal Covered Series
Dial analog-digital pada G-Shock GM-2100C Utility Metal Covered Series

Baca juga : G-Shock Luncurkan Remaster Black Series, Untuk Merayakan 40th Anniversary

Sama seperti jam tangan dari seri GM-2100 lainnya, dial G-Shock GM-2100C Utility Metal Covered Series juga menampilkan jarum jam dan menit, tanpa jarum detik untuk menghemat daya baterai. Namun, kamu masih bisa membaca detik pada layar digital. Kombinasi display analog-digital ini membuat jam tangan mudah dibaca, apalagi dengan penggunaan indeks berukuran besar. 

Jarum juga diisi lume NeoBrite sehingga mudah terlihat pada kondisi minim cahaya. Indeks berwarna silver tampak sedikit tersembunyi pada dial. Walaupun indeks tidak diisi lume, tetapi terlihat berkilau di siang hari. Dan dengan double-LED light, hal ini cukup membantu mempermudah pengguna membaca jam tangan pada kondisi gelap.

Fungsi pada dial G-Shock GM-2100C Utility Metal Covered Series
Fungsi pada dial G-Shock GM-2100C Utility Metal Covered Series

Bagian analog menjadi elemen yang stand out pada G-Shock GM-2100C Utility Metal Covered Series karena memberi nuansa jam tangan mekanis yang dominan. Selain jarum jam dan menit, kamu juga akan melihat indikator hari pada posisi pukul 9. Sedangkan tampilan dua garis digital menampilkan beragam fungsi antara pukul 3 dan 6. Modul 5611 yang digunakan di hampir semua G-Shock 2100 series memang menawarkan fungsi berbeda dengan akurasi ±15 detik per bulan. 

Dalam hal fitur, jam tangan G-Shock GM-2100C Utility Metal Covered Series dilengkapi dengan berbagai fitur, seperti lima alarm, stopwatch, 24-jam countdown timer, full calendar, dan world-time yang menampilkan 31 time zone, 48 kota, dan UTC. Seperti halnya jam tangan G-Shock klasik lainnya, kamu dapat mengubah fitur dan mengaktifkannya dengan menggunakan empat pusher pada bagian sisi case.

Baca juga : Jangan Ngaku Pecinta Jam Tangan Kalau Belum Punya G-Shock Terlaris 2023 Ini!

Kombinasi antara bezel oktagonal dan fabric strap membuat jam tangan G-Shock GM-2100C Utility Metal Covered Series memiliki tampilan yang kokoh sekaligus mewah. Jadi, tidak mengherankan jika jam tangan ini disukai oleh watch enthusiast. Apakah kamu salah satunya? Ada kabar bagus nih, sekarang G-Shock GM-2100C Utility Metal Covered Series sudah tersedia di Jamtangan.com. Segera kunjungi website/aplikasi Jamtangan.com untuk segera mendapatkannya!

Be the first to comment

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment is required.

Add New Comment

Read more