Site icon Blog Jamtangan.com

Jajaran Series G-Shock Untuk Pria, Wanita, dan Couple

Jajaran Series G-Shock

Jajaran Series G-Shock

Seri G-Shock merupakan lini jam tangan Casio yang populer dengan daya tahannya. Jam tangan G-Shock punya spesifikasi anti guncangan yang tentunya akan menunjang kegiatan outdoor. Beberapa series-nya juga punya tampilan yang keren sehingga banyak digemari pria maupun wanita.

SERIES MAN

1. “THE HIGHEST LINE” DARI SERIES G-SHOCK

Series G-Shock MR-G dan MT-G dapat dikatakan sebagai series G-Shock yang menempati posisi paling atas, terutama dari segi harga. Kedua series ini memang merupakan “the highest line” atau series yang paling tinggi dari series G-Shock.

MR-G merupakan series G-Shock flagship yang merupakan produk utama dari series G-Shock dengan spesifikasi yang tinggi dibandingkan dengan series yang lainnya. Series G-Shock MR-G diantaranya adalah MRG-B5000, MRG-B5000, MRG-B2000BS, MRG-B2000B-1A, dan MRG-B2000SH.

Sedangkan MT-G merupakan series G-Shock yang menggunakan material metal, dengan struktur core guard ganda. Koleksinya antara lain yaitu MTG-B3000 dengan konstruksi ramping, MTG-B2000PH hadir dalam desain warna yang unik, MTG-B2000 dengan struktur core guard ganda, MTG-B1000 yang modern dan canggih.

Gampang Banget! Ini Cara Setting Jam Casio G-Shock GM-5600 Series

A. MR-G

Series G-Shock MR-G.
Sumber: Gshock.casio.com.

B. MT-G

Series G-Shock MT-G.
Sumber: Gshock.casio.com.

2. SERIES MASTER OF G

Series G-Shock Master of G merupakan koleksi G-Shock yang khusus dibuat untuk menemani aktivitas kamu baik di udara (air), daratan (land) dan lautan (sea). Mari kita simak koleksinya berikut ini.

A. AIR

Series Master of G – Air, G-Shock menghadirkan Gravitymaster untuk pilot yang bekerja di lingkungan cuaca yang ekstrem. Master of G – Air dibuat khusus untuk pilot yang memerlukan berbagai informasi zona waktu saat penerbangan dengan visibilitas yang maksimal.

Series G-Shock Master of G – Air.
Sumber: Gshock.casio.com.

Cara Setting Jam G-Shock GA-100 Series, Super Gampang!

B. LAND 

Master of G – Land merupakan series G-Shock yang hadir untuk menemani kamu di situasi daratan yang ekstrem. Jam tangan ini hadir memiliki struktur tahan lumpur dan dengan triple sensor. Memiliki fitur Mission Log, yang secara otomatis merekam data ketinggian yang didapatkan dari jam dan data rute yang didapatkan dari smartphone kamu. 

Master of G – Land cocok sekali untuk kamu yang suka bertualang yang menantang dan memacu adrenalin. Contoh dari G-Shock Master of G series Land ini adalah Mudmaster dan Mudman yang bisa kamu gunakan untuk aktifitas berlumpur. Lalu ada juga Rangeman yang dapat kamu gunakan untuk berpetualang.

Series G-Shock Master of G – Land.
Sumber: Gshock.casio.com.

C. SEA

Master of G – Sea merupakan series G-Shock yang dapat menemani kamu dalam aktivitas di lautan. Hadir antara lain dalam series FROGMAN sebagai jam tangan penyelam standar ISO dan Gulfmaster yang dapat menemani kamu berlayar di kondisi lautan yang ekstream.

Series G-Shock Master of G – Sea.
Sumber: Gshock.casio.com.

Memahami Kode G-Shock

3. SERIES G SHOCK LAINNYA

Masih di jajaran series G-Shock Master of G, ada juga series lainnya seperti full metal, G-Steel, G-Squad, G-Lide, Digital, Analog Digital, Origin dan Limited Models. Mari kita simak satu per satu.

A. FULL METAL

Series G-Shock Full Metal terkenal dengan bentuk segi delapan yang memiliki material full metal namun tetap dengan model original khas G-Shock. Dilengkapi dengan solar power yang stabil, water resistance hingga 200 meter, dan polesan metal yang indah.

Series G-Shock Full Metal.
Sumber: Gshock.casio.com.

B. G-STEEL

Series G-Steel merupakan koleksi chronograph dari G-Shock lengkap dengan fitur Smartphone Link  carbon core guard, chrono solar dan Bluetooth. Series ini memiliki konstruksi eksterior khas G-Steel yang menggabungkan kekuatan karbon dengan kualitas stainless steel. Walaupun menggunakan stainless steel, jam ini tidak begitu tebal dan masih nyaman digunakan.

Series G-Shock G-Steel.
Sumber: Gshock.casio.com.

Rekomendasi Jam Tangan Pria Anti Air : 10 G Shock Terbaru

C. G-SQUAD

G-Squad merupakan series G-Shock yang hadir sebagai teman kamu dalam berolahraga. Seperti salah satu koleksinya yaitu GSW-H1000 yang merupakan smartwatch pertama milik G-Shock dengan berbasis Wear OS by Google. Dilengkapi dengan fitur pengukur detak jantung, penghitung langkah, akselerometer, dan pengukur jarak. Fungsionalitas yang terdapat pada Smartphone Link cocok untuk kamu gunakan saat berolahraga seperti berlari.

Series G-Shock G-Squad.
Sumber: Gshock.casio.com.

D. G-LIDE

Series G-Shock G-Slide cocok untuk kamu yang menyukai olahraga ekstrem, salah satunya seperti berselancar. Dilengkapi dengan fitur grafik ombak, jam tangan ini juga dapat mengukur jarak tempuh, menghitung kecepatan, dan lainnya. Jam tangan ini unggul dalam hal tampilan yang maksimal karena sudah menggunakan LCD MIP. Lewat aplikasi di smartphone, kamu dapat memeriksa informasi ombak di lokasi selancar ternama di seluruh dunia. 

Series G-Shock G-Lide.
Sumber: Gshock.casio.com.

Tampil Keren dan Tangguh dengan CasiOak GM-B2100 Full-Metal

E. DIGITAL 

Berevolusi sejak tahun 1995 hingga saat ini, series G-Shock Digital memang tidak bisa terlepas dari seri ikoniknya yaitu series 6900. Model “Triple Graph” tahun 1995 tersebut sangat melegenda  dan masih populer hingga saat ini. Koleksinya terus berevolusi dengan menambahkan bezel stainless agar tercipta paduan warna, material, dan finishing yang baru. Hasilnya adalah Series G-Shock Digital hadir dengan tampilan yang memancarkan eksistensi dan keunikan tersendiri.

Series G-Shock Digital.
Sumber: Gshock.casio.com.

F. ANALOG-DIGITAL

Series G-Shock Analog Digital hadir khas dengan tampilan analog yang di kombinasikan dengan tampilan digital. Jajaran series ini begitu beragam, diantaranya adalah GA 2000, GBA 900, GA-140, GM 110, GA 2100 dan masih banyak yang lainnya.

Seperti salah satu koleksi series ini yaitu GA-2100 yang hadir denggan bezel oktagonal. Desain series ini terinspirasi dari bentuk ikonik DW-5000 dan mewarisi minimalisnya desain seri AW-500. Hadir dengan bentuk yang tipis dan simple namun tetap dilengkapi dengan Struktur Carbon Core Guard, lampu LED ganda, struktur tahan guncangan dan kedalaman air hingga 200 meter. Series ini cocok untuk menemani gaya kamu yang kontemporer.

Series G-Shock Analog Digital.
Sumber: Gshock.casio.com.

G. ORIGIN

Series G-Shock Origin hadir dengan mengedepankan desain klasik G-shock pertma serta struktur shock-resistant andalannya. Series ini memiliki banyak koleksi yang memukau, diantaranya adalah GMW-B5000 dengan panel surya, yang dapat memancarkan warna unik yang berpendar di sekeliling inverted LCD-nya. Selain itu ada juga GMW-B5000TCC-1 yang hadir begitu uniknya dengan camouflage design seperti circuit board dengan material super-hard titanium alloy. Kamu bisa temukan banyak koleksi G-Shock Origin lainnya, untuk melengkapi gaya berpakaian kamu.

Series G-Shock Origin.
Sumber: Gshock.casio.com.

GA-B001: Konstruksi Bezel dan Strap Baru dari G-Shock

H. LIMITED MODELS

Series G-Shock Limited Model merupakan koleksi terbatas dari jajaran G-Shock. Terdapat beberapa koleksi yang menarik seperti series Tone and Tone yang hadir dengan warna natural yang matte, series Street Spirit yang terinspirasi dari street culture dan grafitti, series Neo Utility yang hadir dengan gaya monokrom, dan G-Shock Universe seperti yang memberikan desain camouflage pada koleksinya.

Series G-Shock Limited Model.
Sumber: Gshock.casio.com.

SERIES WOMEN

Series G-Shock tidak hanya hadir untuk pria, namun juga wanita. Dengan ketangguhan yang serupa, sekarang G-Shock juga hadir untuk wanita. Ada banyak sekali koleksi menarik mulai dari Digital, Analog, GS-Squad dan Special yang akan membuat pergelangan tangan kamu lebih memukau.

Begini Cara Membersihkan Jam Tangan Karet Biar Kembali Seperti ‘Baru’

1. DIGITAL

Series G-Shock Women Digital merupakan jam tangan untuk wanita yang hadir dalam desain sporty. Series G-Shock Women Digital begitu ringan, nyaman, dengan bezel material metal. Series ini  sudah dilengkapi dengan fitur water resistant sedalam 20 meter serta ukuran yang lebih kecil.

Series G-Shock Women Digital.
Sumber: Gshock.casio.com.

2. ANALOG-DIGITAL

Tiga kata yang mewakili series G-shock analog-digital, yaitu minimalis, elegan dan menawan. Series ini mengusung tampilan analog dengan fungsi digital. G-Shock Women Digital hadir dengan berbagai series, diantaranya GM-S110 dengan desain mewah dan material metal, GM-S2100 dengan bentuk oktagon bermaterial stainless steel, GMA-S2100WT dengan tone warna netral, dan masih banyak yang lainnya. Jam tangan ini cocok untuk kamu yang menyukai fitur beragam yang tersedia pada satu jam tangan.

Series G-Shock Women Analog.
Sumber: Gshock.casio.com.

G-Shock Ref. 6900-PT1: Jam tangan Kolaborasi John Mayer x Hodinkee x G-Shock

3. G-SQUAD

Series G-Shock Women G-Squad merupakan koleksi G-Shock yang dapat terhubung dengan smartphone melalui Bluetooth. Jam tangan ini dapat menemani kamu dalam melakukan olahraga baik di darat maupun di laut. Selain itu G-Squad juga memiliki tampilan dengan warna matte yang tidak terlalu mencolok.Series ini mempunyai fitur yang pas untuk mendukung gaya hidup sehat kamu, karena dilengkapi dengan aplikasi G-SHOCK Connected untuk memantau jumlah langkah dan pembakaran kalori setiap harinya.

Series G-Shock Women G-Squad.
Sumber: Gshock.casio.com.

4. SPECIAL

Series G-Shock Women Special merupakan jajaran koleksi G-Shock dengan tampilan yang sporty dan kasual. Terdapat banyak sekali koleksi yang menarik pada series ini, diantaranya seperti G-Shock 40th Anniversary Model yang terinspirasi dari sparkling mineral dan bebatuan, cocok untuk kamu yang suka berpetualang. Kemudian ada juga koleksi Pink Gold x Transparent yang memiliki tampilan begitu unik, cocok untuk kamu dan pasangan berjiwa muda. 

Series G-Shock Women Special.
Sumber: Gshock.casio.com.

G-Shock Bluetooth Series, Tangguh Dan Canggih

SERIES PAIR

Series G-Shock Pair merupakan G-Shock couple yang cocok untuk kamu dan dia. Jam tangan ini hadir berpasangan dalam dua ukuran, sehingga kamu bisa tampil serasi dengan pasangan. Terdapat banyak sekali jajaran koleksinya antara lain seperti LOV-22A-7A, LOV-22B-8A, GM-5600LC-7, GM-2100 x GM-S2100 dan yang lainnya.

Series G-Shock Couple.
Sumber: Gshock.casio.com.

Bila Anda mencari jam tangan yang tahan banting, tidak hancur meski dijatuhkan dari gedung tinggi, masih berfungsi meski dilindas truk, Casio G-Shock adalah jawabannya. G-Shock secara khusus dikembangkan oleh Casio untuk pecinta aktivitas outdoor. G-Shock dikenal tangguh dengan fiturnya yang tahan air, guncangan, debu, lempur, hingga suhu ekstrem.

Sekarang kamu sudah mengetahui tentang semua koleksi G-Shock saat ini. Kira-kira yang mana jadi incaran kamu? Kamu bisa dapatkan series G-Shock selengkapnya di Jamtangan.com dengan koleksi terlengkap dan harga terbaik.

Sumber:

Gshock.casio.com

Baca Selengkapnya →