Winding up,
Almost Ready ...

Begini Cara Setting Garmin Connect dengan Strava

by Han Jul 23, 2024 1 min read
Begini Cara Setting Garmin Connect dengan Strava

Dan akhir-akhir ini, Strava menjadi sangat populer di komunitas pelari di Indonesia. Bahkan, kini ada fenomena joki Strava yang bisa membantu membuatkan konten map dengan distance record lari untuk diunggah di sosial media. Lalu, bagaimana cara setting Garmin Connect dengan Strava untuk bisa mendapat manfaatnya? Simak selengkapnya dalam artikel di bawah!

Sekilas tentang Garmin Connect dan Fungsinya

Garmin Forerunner 965 010-02809-81
Garmin Forerunner 965 010-02809-81

Garmin Connect adalah tool untuk tracking, menganalisa, dan berbagi aktivitas kesehatan dan fitness dari smartwatch Garmin yang kamu pakai. Ada beberapa fungsi utama Garmin Connect, yaitu:

  • Menampilkan data dan entry kesehatan yang penting agar mudah dilihat. Pengguna dapat menyesuaikan apa yang ingin dilihat dan menerima analisis secara lebih detail. Garmin Connect juga bisa melacak riwayat aktivitas dan statistik kesehatan secara mingguan, bulanan, dan tahunan menjadi lebih mudah.
  • Garmin Connect menjadi tool versatile yang diperlukan untuk meningkatkan training ke level selanjutnya. Dengan Garmin Coach, kamu bisa mendapatkan latihan khusus yang dapat disesuaikan dengan kemampuan dan mendapatkan saran pelatihan yang dipersonalisasi.
  • Garmin Connect dapat melacak aktivitas yang pernah dilakukan, mulai dari berlari, berenang, kayak, angkat besi, dan lainnya.
  • Garmin Connect dapat menghubungkan kamu dan teman, misalnya dengan membuat grup atau saling menyemangati dengan memberikan “like” dan berkomentar.

Sekilas tentang Strava dan Fungsinya

Aplikasi strava
Aplikasi strava

Strava adalah aplikasi fitness yang dapat membantu atlet atau individu melacak dan menganalisa latihan mereka dan menghubungkannya dengan orang lain. Strava memiliki fungsi untuk melacak aktivitas fisik dan menggabungkannya dengan jejaring sosial. Mulanya, Strava bisa melacak sebagian besar aktivitas seperti bersepeda dan lari di luar ruangan menggunakan data GPS. Namun sekarang, Strava sudah bisa difungsikan untuk melacak dan telah mencakup beberapa aktivitas olahraga lainnya, termasuk aktivitas yang dilakukan di dalam ruangan.

Garmin Fenix 7S Pro 010-02776-54
Garmin Fenix 7S Pro 010-02776-54

Cara Menghubungkan Garmin Connect dengan Strava

Garmin Lily 2 Classic 010-02839-61
Garmin Lily 2 Classic 010-02839-61

Menghubungkan akun Garmin Connect dan akun Strava bisa membuat aktivitas yang diunggah di Garmin Connect akan secara otomatis muncul di Strava. Jadi pertama-tama, kamu perlu menghubungkan dua akun tersebut melalui Garmin Connect. Setelah terhubung, data-data yang kamu miliki akan tersinkronisasi. Mulai dari aktivitas yang diunggah di Garmin Connect, Starred Strava courses, dan Starred Strava Segments. Berikut penjelasan selengkapnya.

Langkah Menghubungkan Strava dan Garmin Connect melalui Garmin Connect App

Pastikan kamu sudah mengunduh aplikasi Strava di smartphone dan membuat akun Strava dan login. Selanjutnya, ikuti langkah berikut.

  1. Buka aplikasi Garmin Connect.
  2. Pilih More (bawah bagian kanan).
  3. Pilih Settings.
  4. Pilih Connected Apps.
  5. Pilih Strava.
  6. Pilih Agree.
  7. Pilih Authorize.

Langkah Menghubungkan Strava dan Garmin Connect melalui Garmin Connect Web

Berikut langkah menghubungkan Strava dan Garmin Connect melalui website Garmin Connect dengan catatan kamu memiliki sebuah perangkat Segment yang kompatibel untuk ditambahkan pada akun Garmin Connect.

  1. Dari web browser, sign in ke akun Garmin Connect kamu.
  2. Pilih Training and Planning dari navigation bar pada sisi sebelah kiri.
  3. Pilih Segments.
  4. Pilih Switch to Strava Segments.
  5. Otorisasi Segment Strava dalam Garmin Connect.

Apa yang Harus Dilakukan Bila Garmin Connect Gagal Terkoneksi dengan Strava?

Garmin Venu Sq 2 010-02700-81
Garmin Venu Sq 2 010-02700-81

Terkadang, pengguna tidak bisa menghubungkan Garmin Connect dengan Strava atau mengalami delay ketika melakukan sinkronisasi terutama saat peak upload time. Solusinya, periksa apakah Garmin Sync berfungsi dengan memeriksa status page dan mengacu pada status “Strava”. Halaman status Strava juga menampilkan unggahan dari Garmin Connect.

Jika Kamu Baru Saja Menghubungkan Akun Garmin ke Strava

Periksa apakah izin “Activities” diaktifkan pada Account Setting di Garmin Connect. Tunggu sampai aktivitas baru berhasil disinkronkan. Hal ini bisa dilakukan dengan aktivitas pengujian singkat yang bisa dihapus. Setelah sinkronisasi pertama berhasil, Garmin akan menyinkronkan aktivitas setahun terakhir ke Strava.

Jika Satu Aktivitas Hilang

Kamu dapat mengekspor file asli dari Garmin Connect dan mengunggahnya ke Strava. Kamu bisa mengunduh file asli langsung dari perangkat Garmin (di bawah folder Activities) atau mengunduh file asli dari Garmin Connect melalui website. Pilihan terbaik adalah dengan mengekspor file asli. Sebagai catatan, jika file-nya berukuran besar, aktivitas tersebut dapat diekspor dalam format .zip. Jadi, kamu hanya perlu membuat file .zip untuk membuka kompresi file untuk menghasilkan .fit file.

Jika Memiliki Aktivitas yang Hilang

Lakukan konfirmasi bahwa kamu tidak memiliki beberapa akun Strava yang terhubung ke akun Garmin Connect. Garmin tidak akan melakukan sinkronisasi ke semua akun yang terhubung. Aktivitas Garmin hanya akan disinkronisasi ke akun Strava yang paling baru.

Vivofit dan Vivosmart Tidak Bisa Menampilkan Map di Strava

Garmin Vivosmart 5 010-02645-21
Garmin Vivosmart 5 010-02645-21

Perlu kamu tahu bila Vivofit dan Vivosmart tidak memiliki sensor GPS internal untuk pelacakan lokasi. Jika monitor detak jantung ANT+ terhubung ke aktivitas Vivofit dan Vivosmart, kamu dapat menyinkronkan data dengan akun Garmin Connect. Setelah diaktifkan, sinkronkan data tersebut dengan akun Strava kamu. Perlu diingat bila aktivitas yang ditampilkan di Strava hanya berupa data HR (heart rate) dan kamu tidak bisa menampilkan map dan rekaman jarak.

Sekarang, kamu sudah tahu cara setting Garmin Connect dengan Strava. Kabar baiknya, semua produk Garmin bisa terhubung dengan Strava. So, tunggu apa lagi? Segera lakukan sinkronisasi Garmin Connect dan Strava untuk terapkan healthy lifestyle sekarang juga. Dapatkan smartwatch Garmin terbaru dengan mengunjungi website/aplikasi Jamtangan.com.

Be the first to comment

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment is required.

Add New Comment

Read more