Pilihan Terbaik Jam Tangan Seiko 5 Sports Automatic 2024
Seiko 5 Sports adalah lini jam tangan automatic dari brand Seiko. Seri jam tangan Seiko Ini populer dengan daya tahan dan keandalan jam dengan harga yang terjangkau. Merujuk ke angka 5 pada seri ini, seri jam tangan ini memiliki filosofi setiap jam tangan Seiko 5 akan memiliki lima fitur utama, yaitu automatic movement,tahan air, day, date dan tahan guncangan.
Buat kamu yang sedang mencari jam tangan automatic yang andal, beberapa rekomendasi jam tangan automatic dari lini Seiko 5 Sports ini bisa jadi pilihan. Apa saja? Yuk simak ulasannya!
1. Seiko 5 Sports SSK025K1 GMT Field Street Style Deception
Rekomendasi pertama adalah Seiko 5 Sports SSK025K1 yang cocok untuk kamu penggemar jam tangan field military. Jam tangan ini tampil dengan warna hitam gagah dengan square marker dan hands diisi LumiBrite untuk visibilitas saat gelap.
Jam tangan Seiko 5 Sports ini dibekali automatic movement Caliber 4R34 yang menawarkan power reserve 41 jam serta akurasi +45 hingga -35 detik per hari. Selain itu, movement ini memiliki komplikasi Office GMT dimana jarum GMT yang menunjuk ke skala 24-jam di bezel bisa diatur independen (quick set) tanpa mempengaruhi jarum lainnya. Untuk ketahanan airnya, jam tangan Seiko ini memiliki fitur water resistant 100 meter.
Seiko 5 Sports SSK025K1 menggunakan stainless steel case dengan black hard coating. Sedangkan, strap-nya terbuat dari leather warna hitam bergaya NATO yang senada dengan case-nya. Untuk ukurannya, jam tangan ini memiliki diameter case berukuran 39,4 mm dan ketebalan 13,6 mm. Rekomendasi jam tangan Seiko 5 Sports ini dibanderol dengan harga Rp4,9 jutaan.
2. Seiko 5 Sports SRPK33K1 5KX Midi SKX Sports Style Tiffany Blue
Pada ukuran kedua ada koleksi terlaris di Jamtangan.com, yaitu Seiko 5 Sports SRPK33K1. Jam tangan automatic ini memiliki Tiffany Blue dial yang menawan, yang mana terlihat mirip dengan Patek Philippe x Tiffany & Co Nautilus “Tiffany Blue” yang viral pada 2021 lalu.
Jam tangan Seiko 5 Sports menggunakan stainless steel case dan bracelet. Hadir dengan diameter case yang kecil berukuran 38 mm sehingga sangat cocok digunakan pergelangan tangan kecil. Jam tangan ini memiliki unidirectional rotating bezel dengan skala 60 menit. Selain itu, bagian hands dan indeks-nya diisi dengan LumiBrite yang dapat menyala saat kondisi minim cahaya.
Seiko 5 Sports SRPK33K1 dibekali automatic movement caliber 4R36 yang menawarkan akurasi +45 hingga -35 detik per hari dan power reserve 41 jam. Terdapat juga day date window di posisi jam 3 sehingga lebih fungsional. Jam tangan ini punya ketahanan air hingga 100 meter. Rekomendasi jam tangan Seiko 5 ini dibanderol dengan harga Rp3,6 jutaan.
3. Seiko 5 Sports SRPJ85K1 Mid-Field Sports Style
Rekomendasi selanjutnya cocok untuk kamu yang suka model field watch, yaitu Seiko 5 Sports SRPJ85K1. Jam tangan ini hadir juga dengan ukuran yang kecil yang cocok untuk pergelangan tangan kecil, hadir dengan diameter case berukuran 36,4 mm serta tebal 12,5 mm. Strap-nya sendiri menggunakan material nylon bergaya NATO strap
Dibekali automatic movement Caliber 4R36, jam tangan ini Seiko 5 yang menawarkan 41 jam power reserve dan akurasi +45 hingga -35 detik per hari. Selain itu, jam tangan pria ini punya ketahanan air hingga 100 meter. Terdapat juga day-date window di posisi jam 3 sehingga membantu kamu untuk mengetahui tanggal dan hari.
Jam tangan pria ini memiliki dial berwarna hitam yang berpadu dengan nylon NATO strap hijau army. Indeksnya memakai angka Arab bergaya military. Hands dan square marker diisi dengan LumiBrite sehingga bisa menyala terang saat kondisi minim cahaya. Rekomendasi jam tangan ini dibanderol dengan harga Rp3,1 jutaan.
4. Seiko 5 Sports SSK003K1 SKX Sports Style GMT Batman
Seiko 5 Sports SSK003K1 bisa jadi pilihan buat kamu yang suka tampilan yang sporty. Jam tangan ini dibekali fitur Office GMT yang cocok untuk para pebisnis yang ingin mengetahui zona waktu rekanannya di luar negeri. Dimana, jarum GMT-nya dapat diatur secara independen tanpa mempengaruhi jarum lainnya.
Untuk tampilannya, bezel memiliki warna yang menarik, yaitu warna biru dan hitam. Warna bezel ini membuat jam tangan ini dijuluki Batman. Terdapat juga date window pada posisi jam 3 untuk menambah fungsional jam ini. Selain itu, jam tangan Seiko 5 ini memiliki ketahanan air hingga 100 meter.
Seiko 5 Sports SSK003K1 menggunakan stainless steel case dan Jubilee bracelet. Case memiliki diameter berukuran 42,5 mm dengan tebal 13,6 mm. Dibekali dengan automatic movement caliber 4R34, jam tangan ini menawarkan power reserve 41 jam dan akurasi +45 hingga -35 detik per hari. Rekomendasi ini bisa kamu beli dengan harga Rp5,8 jutaan.
5. Seiko 5 Sports Flieger SRPH23K1 Flieger Field Suits Style
Urutan terakhir ialah Seiko 5 Sports Flieger SRPH23K1 yang cocok untuk penggemar jam tangan pilot. Koleksi Seiko 5 Sports satu ini memiliki model flieger watch type B yang mana memiliki marker menunjukkan angka 5 hingga 55 yang menunjukan menit. Sedangkan indikator jam terdapat pada lingkaran yang ada di dalam indikator menit.
Jam tangan Seiko 5 Sports ini menggunakan automatic movement Caliber 4R36 dengan akurasi +45 hingga -35 detik per hari serta menawarkan power reserve 41 jam. Terdapat juga day date window yang sejajar dengan crown jam. Jam tangan juga ini memiliki fitur water resistant 100 meter.
Case dan mesh bracelet jam ini menggunakan material stainless steel. Diameter case-nya sendiri berukuran 39,4 mm dengan ketebalan 13,2 mm. Rekomendasi jam tangan Seiko 5 ini dibanderol dengan harga Rp2,9 jutaan saja di Jamtangan.com.
Itulah 5 pilihan jam tangan Seiko 5 terbaik yang menggunakan automatic movement. Kira-kira kamu suka yang mana? Checkout segera pilihan jam tanganmu sebelum kehabisan. Dapatkan harga terbaiknya, hanya di Jamtangan.com