Tissot Tradition Perpetual Calendar

by admin Jan 17, 2015 2 min read

Tissot-Tradition-Perpetual-Calendar-T063.637.16.037.00

Gambar 1. Detail yang indah dari Tissot Tradition Perpetual Calendar.

Fitur yang cukup menarik dari jam tangan ini ialah penggunaan fitur perpetual calendar. Perpetual calendar sendiri merupakan sebuah fitur dimana kalendar pada jam tangan sudah terprogram mengikuti kalender nyata dalam periode 100 tahun. Sehingga dengan fitur perpetual calendar, pergantian tanggal dari tanggal 28 februari ke tanggal 1 maret akan otomatis. Pada jam tangan non perpetual calendar, sistem kalender default sampai tanggal 31 untuk semua bulan. Jadi jika disesuaikan dengan kalender nyata, user harus menseting jam tangannya agar kalender sesuai dengan dunia nyata.

Tissot Tradition menggunakan desain classic, namun dibalut fitur canggih. Uniknya, Tissot membuat tiga indikator, dan semuanya menggunakan jarum sebagai penunjuknya. Tiga indikator tersebut ialah hari, bulan dan tanggal. Semuanya sinkronisasi secara otomatis dan tidak perlu menyeting tanggal secara manual. Dengan fitur perpetual calendar, jam tangan ini merupakan jam tangan yang cukup praktis digunakan. Hal itu dikarenakan, para pengguna jam ini tidak perlu mengkalibrasikan kalender secara manual dengan kalender dunia nyata.

tissotperpetual

Gambar 2. Terdapat indikator bulan.

Desain penggunaaan marker yang berbentuk sedikit runcing dengan arabic marker pada angka 12, menambah kesan elegan jam ini. Namun penggunaan subsecond, merupakan sebuah pemanis yang membuat jam ini terlihat classic. Dengan ukuran 42mm dan ketebalan 11mm, lagi-lagi Tissot membuat jam tangan yang mempunyai ukuran universal atau bisa digunakan pada pergalangan tangan semua orang. Tissot Tradition perpetual calendar ini merupakan salah satu jam tangan yang patut dikoleksi, karena cukup jarang brand jam tangan dari Swiss menggunakan mesin quartz yang di bekali fitur perpetual calendar.

Be the first to comment

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment is required.

Add New Comment

Read more