Misi Menyelamatkan Ekosistem Sungai Lewat Oris Hangang
Banyak brand jam tangan telah berkolaborasi dengan organisasi pelestarian lingkungan. Namun hanya sedikit brand yang konsisten menggaungkan isu tersebut. Salah satunya adalah Oris. Sejak 2010, Oris sangat memperhatikan isu kerusakan lingkungan, terutama pada perairan.
Selama 10 tahun terakhir, Oris telah menjalin jaringan global dengan organisasi non-profit untuk melestarikan lingkungan. Di antaranya adalah Reef Restoration Foundation, Pacific Garbage Screening, Whale and Dolphin Conservation, dan lain-lain. Pada 2020 ini, Oris juga hadir dengan koleksi dan misi baru lewat Oris Hangang Limited Edition.
Melanjutkan kampanye “Change for the Better”, Oris bekerja sama dengan Seoul Korean Federation for Environmental Movements untuk membersihkan Sungai Hangang. Hangang adalah sungai terbesar kedua di Korea Selatan dan merupakan kanal air utama di sana. Sebanyak 10 juta orang bergantung pada Sungai Hangang.
Namun sayangnya, Sungai Hangang telah tercemar berbagai polutan dan terabaikan. Oleh karenanya Oris mengalihkan misinya ke sungai tersebut.
“Selama bertahun-tahun, kami semakin bersemangat dengan misi kami. Melestarikan air dunia itu sangat penting dan bisa dilakukan jika kita bekerja sama. Itulah pesan mendasar di balik Oris Hangang Limited Edition dan setiap karya yang kami buat dengan mitra kami,” kata Co-CEO, Oris Rolf Studer.
Hasil penjualan Oris Hangang Limited Edition sebanyak 2000 pieces akan digunakan untuk mendanai proyek pembersihan Sungai Hangang. Namun, seistimewa apa koleksi teranyar ini?
Oris Hangang dibuat berdasarkan model dasar High-Performance Aquis Diver, menandakan jam penyelam ini siap dibawa berpetualang. Hanya dengan melihat sekilas, kemungkinan kamu akan langsung tahu ini adalah keluaran Oris berkat desain case yang khas.
Terinspirasi dari Sungai Hangang, warna hijau dengan gradasi gelap dipilih untuk dial dan ceramic bezel. Sangat eye-catching dan menawan. Menariknya,pada case back terdapat ukiran timbul yang menggambarkan jalur Sungai Hangang di Semenanjung Korea. Seperti biasa, nomor limited edition juga disematkan pada case back.
Oris Hangang memiliki case berukuran 43,5 mm dengan material stainless steel. Sebagai diver’s watch, koleksi ini dilengkapi unidirectional rotating bezel untuk mengukur waktu menyelam dan water resistant hingga 300 meter.
Jam ini ditenagai oleh automatic movement Oris 743 dan menawarkan power reserve hingga 38 jam. Yang menarik, kamu bisa lihat pada posisi jam 9, terdapat subdial yang berfungsi sebagai jarum detik. Oris Hangang dilengkapi Super-LumiNova pada permukaan indeks, petunjuk tanggal melingkar, sapphire crystal glass, dan lapisan anti-reflektif pada lapisan dalamnya.
Oris hanya merilis Oris Hangang Limited Edition sebanyak 2000 buah. Tertarik untuk memilikinya? Yuk berharap semoga koleksi ciamik ini segera hadir di Jamtangan.com!