Longines Conquest 2023 yang Sporty-Chic, Terinspirasi Desain dari 1954

Longines Conquest 2023
Longines Conquest 2023

Model jam tangan apa yang kamu suka? Jam tangan dengan tampilan simple, dilengkapi fungsi date-window atau chronograph? Setiap orang memang memiliki preferensi yang berbeda-beda dan untuk memenuhi keinginan watch enthusiast, Longines meluncurkan koleksi Conquest 2023 Time-and-Date dan Chronograph.

Conquest 2023 Time-and-Date dan Chronograph
Conquest 2023 Time-and-Date dan Chronograph

Koleksi ini terdiri dari delapan jam tangan. Lima model adalah versi time-and date dan tiga model lainnya adalah jam tangan yang dilengkapi fungsi chronograph. Untuk tahu lebih lanjut tentang koleksi Longines Conquest 2023 yang didesain sporty dan chic, yuk simak artikel selengkapnya di bawah ini!

Longines Conquest 2023 Terinspirasi dari Desain Longines Conquest 1954

Longines Conquest 1954
Longines Conquest 1954

Longines sudah lama identik sebagai jam tangan sporty dan banyak digunakan untuk aktivitas outdoor dan olahraga. Mulai dari ekspedisi ke kutub utara, olahraga berkuda, ski, tenis, dan lainnya. Salah satu koleksi Longines yang populer adalah Conquest yang pertama kali dirilis pada tahun 1954. Dan di tahun 2023, brand asal Swiss ini meluncurkan Longines Conquest 2023 yang terinspirasi dari jam tangan vintage ikonis Longines Conquest 1954.

Baca juga : Lebih Ringkas, Longines Perkenalkan Spirit Zulu Time 39 Mm

Longines Luncurkan Koleksi Conquest Redesign Time-and-Date dan Chronograph

Longines Conquest Time-and-Date
Longines Conquest Time-and-Date

Di tahun 2023 ini, Longines meluncurkan jam tangan time-and-date dan chronograph. Ada lima jam tangan time-and-date yang diluncurkan dengan corak warna dial berbeda-beda. Kelima jam tangan tersebut adalah Ref. L3.830.4.52.6 dengan dial hitam, Ref. L3.830.4.92.6 dengan dial biru, Ref. L3.830.4.62.6 dengan dial bronze, Ref. L3.830.4.02.6 dengan dial hijau, dan Ref.  L3.830.4.72.6 dengan dial silver. Sedangkan jam tangan chronograph terdiri dari tiga model jam tangan yaitu Ref. L3.8354.326 dengan dial cokelat, Ref. L3.8354.526 dengan dial hitam, dan Ref. L3.8354.926 dengan dial biru.

Longines Conquest Chronograph 2023
Longines Conquest Chronograph 2023

Longines Conquest Time-and-Date Miliki Power Reserve 3 Hari

Ref. L3.830.4.52.6 dengan dial hitam
 Ref. L3.830.4.52.6 dengan dial hitam

Pada koleksi Conquest Time-and-Date 2023 ini, Longines merilis lima model jam tangan yaitu Ref. L3.830.4.52.6 dengan dial hitam, Ref. L3.830.4.92.6 dengan dial biru, Ref. L3.830.4.62.6 dengan dial bronze, Ref. L3.830.4.02.6 dengan dial hijau, dan Ref.  L3.830.4.72.6 dengan dial silver. 

Ref. L3.830.4.92.6 dengan dial biru
Ref. L3.830.4.92.6 dengan dial biru

Conquest time-and-date dirancang menggunakan case yang di desain ulang dengan sentuhan klasik sekaligus modern. Case menggunakan bahan stainless steel dengan brushed dan polished finish berdiameter 41 mm, ketebalan 10,9 mm, dan menggunakan sapphire crystal. Jam tangan ini juga menggunakan stainless steel fix bezel dan crown guard yang elegan. Crown-nya sendiri masih screw-down dan mendukung ketahanan air hingga 100 meter.

Ref. L3.830.4.62.6 dengan dial bronze
Ref. L3.830.4.62.6 dengan dial bronze

Dial pada tiap model jam tangan Conquest time-and-date dibuat dengan finishing sunray yang di-brush. Longines Conquest 2023 dirancang dengan indeks lebih ramping dan runcing menggantikan indeks berbentuk kotak yang besar dari generasi sebelumnya. Indeks dan jarum diisi Super-LumiNova agar dapat berpendar terang pada kondisi gelap. Kombinasi desain jarum jam terbaru dan sentuhan indeks seperti pita yang ditekuk pada tepi dial menawarkan daya tarik yang lebih smooth.

Ref. L3.830.4.02.6 dengan dial hijau
Ref. L3.830.4.02.6 dengan dial hijau

Baca juga : Cari Tahu Ciri Jam Tangan Longines Asli

Longines Conquest Time-and-Date menggunakan movement caliber L888 yang di-upgrade dari automatic movement ETA A31.L11 dan dapat dilihat pada caseback. Movement tersebut berdetak sebanyak 25.200 vph, menggunakan monocrystalline silicon balance spring, dan memiliki power reserve 72 jam atau 3 hari. Jam tangan ini memiliki fungsi date-window pada posisi pukul 6. Lima model jam tangan Longines Conquest Time-and-Date ini dilengkapi 2-link steel bracelet dengan folding clasp yang stylish.

Ref. L3.830.4.72.6 dengan dial silver
Ref. L3.830.4.72.6 dengan dial silver

Longines Conquest Chronograph Tampil Makin Sporty

Ref. L3.8354.326 dengan dial cokelat
Ref. L3.8354.326 dengan dial cokelat

Ada tiga model jam tangan Longines Conquest Chronograph yaitu Ref. L3.8354.326 dengan dial cokelat, Ref. L3.8354.526 dengan dial hitam, dan Ref. L3.8354.926 dengan dial biru. Jam tangan ini menggunakan stainless steel case yang dipoles dan di-brush berukuran 42 mm, ketebalan 14,3 mm, dan menggunakan sapphire crystal. Conquest Chronograph juga dilengkapi fixed steel bezel dengan ceramic tachymeter insert berwarna biru atau hitam, menggunakan screw-down crown, dan tahan air hingga 100 meter.

Ref. L3.8354.526 dengan dial hitam
Ref. L3.8354.526 dengan dial hitam

Longines Conquest Chronograph menggunakan automatic chronograph movement caliber L898 yang berdetak sebanyak 28.800vph dan memiliki power reserve 59 jam. Jam tangan dengan style sporty ini memiliki tiga sub-dial, di mana pada posisi jam 3 untuk detik utama, sub-dial pada posisi 6 untuk indikator 12-jam, dan sub-dial pada posisi 9 untuk indikator 30-menit chronograph. Dial-nya sendiri dirancang dengan finishing sunray yang di-brush. Jarum dan indeks diisi Super-LumiNova agar dapat berpendar terang pada kondisi gelap. Longines Conquest Chronograph dilengkapi stainless steel bracelet dan konstruksi 3-link dengan finishing dipoles dan di-brush.

Ref. L3.8354.926 dengan dial biru
Ref. L3.8354.926 dengan dial biru

Dengan hadirnya Longines Conquest 2023 di atas, model jam tangan mana yang kamu suka? Jam tangan dengan time-to-date atau dilengkapi fungsi chronograph? Apapun itu, tunggu saja kehadirannya di Jamtangan.com ya. Kamu juga dapat mengoleksi jam tangan Longines lainnya dengan mengunjungi website/aplikasi Jamtangan.com!

Total
0
Shares
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Previous Article
daniel wellington

Makin Stylish dengan 10 Jam Tangan Daniel Wellington

Next Article
TAG Heuer Carrera CronotempVs Collectors

Anniversary Carrera ke-60, CronotempVs dan TAG Heuer Luncurkan Carrera CC Edisi Terbatas

Related Posts
Total
0
Share