Winding up,
Almost Ready ...

Lebih Cepat dan Presisi bersama Deretan Seiko Chronograph

by Han Aug 24, 2022 6 min read
Lebih Cepat dan Presisi bersama Deretan Seiko Chronograph

Buat kamu olahragawan yang selalu mengandalkan kecepatan dan ketepatan waktu pada jam tangan, beberapa Seiko chronograph dari seri Speedtimer ini bisa jadi solusi. Nah, berikut beberapa ulasan dari Seiko Prospex Speedtimer Mechanical Limited Edition dan 4 seri Prospex Speedtimer Solar.

Seiko Prospex Speedtimer Mechanical Chronograph Edisi World Athletic

Seiko Prospex Speedtimer Mechanical SRQ041 resmi dirilis pada tahun ini. Diproduksi hanya 400 pcs, edisi terbatas ini ditandai dengan ukiran kata “World Athletic Championship Oregon22” dan nomor seri pada bagian belakang case-nya. Dengan referensi Seiko Speedtimer pertama yang klasik, tipe SRQ041 bisa mengiringi semangat sang juara.

Tampilan Dial

Seiko Prospex SRQ041J1 Speedtimer Mechanical Chronograph Stainless Steel LIMITED EDITION. Sumber : Jamtangan.com

Bagian pertama yang cukup menonjol dari seri Seiko Chronograph ini adalah dial yang cukup elegan dengan warna gelap namun tetap simpel. Di balik itu, Seiko Prospex Speedtimer Mechanical Chronograph SRQ041 punya tema yang menarik yang dituangkan pada bagian dial. Jika diperhatikan lagi, bagian dial memiliki tekstur berpasir yang menyerupai lintasan lari.

Tak hanya elegan, Seiko Prospex Speedtimer Mechanical Chronograph SRQ041 masih terkesan simpel dengan 3 hands yang sederhana. Warna kuning pada jarum detik terlihat kontras pada bagian dial gelap berwarna abu-abu, yang menunjukan bahwa jam tangan ini punya ketepatan dan kecepatan yang tinggi. Sedangkan pada bagian chronograph-nya, jam tangan ini punya fitur bi-compact dengan 2 sub-dial yang menunjukan interval 1 menit (detik) dan 30 menit detik.

Tampilan dial pada Seiko chronograph ini aman dilindungi dengan kaca sapphire crystal. Beberapa fitur pada bagian dial juga dapat membantu tingkat akurasi pada Seiko Prospex Speedtimer Mechanical Chronograph SRQ041. Fitur anti refleksi pada material sapphire crystal mencegah bayangan jatuh ke bagian dial pada kondisi terik matahari, yang mana hal ini pasti akan mengganggu pengguna jam tangan. Selain itu, fitur LumiBrite pada jarum dan indeks angka akan membantu pengguna dalam kondisi minim cahaya.

Jarang Dipakai, Apa Sebenarnya Fungsi Tachymeter?

Bagian Case

Seiko Prospex Speedtimer Mechanical Chronograph
Seiko Prospex Speedtimer Mechanical Chronograph. Sumber : Hodinkee.com

Warisan seri Prospex Speedtimer dari tahun 1969 dituangkan kembali dalam Seiko Chronograph ini, di mana bagian case-nya terbuat dari bahan stainless steel (super hard coating). Untuk ukurannya, Seiko Prospex Speedtimer Mechanical Chronograph SRQ041 punya diameter 42,5 mm dan tebal 15,1 mm. 

Pada bagian back-case, terlihat logo dan tulisan “World Athletic Championship Oregon22” yang terukir pada kaca yang terbuat dari sapphire crystal. Detail ini merupakan penanda untuk SRW041 sebagai edisi terbatas yang bertemakan kompetisi tersebut. Selain itu, kamu bisa melihat nomor seri jam ini yang dicetak pada bagian belakangnya.

Kualitas Movement

Seiko Prospex Speedtimer Mechanical Chronograph
Seiko Prospex Speedtimer Mechanical Chronograph. Sumber : Hodinkee.com

Seiko Prospex Speedtimer Mechanical Chronograph SRQ041 dibekali kaliber 8R46 dengan tipe movement automatic with manual winding. Mesin jam yang dikembangkan sendiri oleh Seiko ini digunakan juga pada beberapa seri Prospex Speedtimer, antara lain SRQ035, SRQ037, SRQ039, SRQ041 dan SRQ043. Pergerakan mesin jam tangan ini bisa dilihat dari bagian back-case yang terbuat dari kaca sapphire crystal.

Kaliber 8R46 sendiri memiliki fitur chronograph dan stopwatch yang presisi. Akurasi dari movement ini berkisar +25 sampai -15 detik per hari. Dengan kaliber ini, Seiko Prospex Speedtimer Mechanical Chronograph SRQ041 punya cadangan daya hingga 45 jam.

Seiko Prospex Speedtimer Solar Chronograph

Selain edisi World Athletic tadi, Seiko memberikan masa depan cerah pada seri Prospex Speedtimer Solar. Rilis di akhir tahun 2021, seri Seiko chronograph ini punya beberapa varian warna, yaitu SSC813 (putih), SSC815 (biru), SSC817 (emas), SSC819 (hitam). Selain 4 versi Solar tadi, Seiko juga meluncurkan 2 seri Speedtimer chronograph versi automatic (SRQ813 dan SRQ037) yang terinspirasi dari Stopwatch Analog klasik. Keenam seri ini juga menawarkan semangat yang sama dengan SRQ041.

Tampilan Dial

Seiko Prospex Speedtimer Mechanical Chronograph
Seiko Prospex Speedtimer Mechanical Chronograph. Sumber : Hodinkee.com

Seiko Prospex Speedtimer Solar SSC813 punya 3 sub-dial, yang mana detail ini jadi salah satu pembeda dari seri Mechanical yang punya 2 sub-dial. Seri SSC813 punya tampilan dial putih bersih dengan perpaduan warna gelap pada ketiga sub-dial-nya sehingga desainnya ini sering disebut dengan istilah “panda”. Sedangkan fitur tanggal terletak pada angka 4 jam tangan.

Selain model SSC813 yang cukup ikonik, Seiko Prospex Speedtimer Solar menghadirkan desain yang kalem pada seri SSC815-nya. Beda dengan seri “panda” tadi, SSC815 memberikan warna biru dengan sedikit tekstur pada bagian dial-nya. Bagian indikator jam serta hands penunjuk jam dan menit berwarna silver dan putih, sedangkan jarum detik yang berwarna merah terlihat kontras dengan nuansa dial yang cukup gelap. Kedua seri ini dihiasi dengan fitur LumiBrite pada bagian hands dan indikator angkanya.

Bagian Case

Seiko Prospex Speedtimer Mechanical Chronograph
Seiko Prospex Speedtimer Mechanical Chronograph. Sumber : Hodinkee.com

Seiko Prospex Speedtimer Solar Chronograph didesain cukup ramping dengan diameter berukuran 39 mm, ketebalan 13,3 mm. Terbuat dari material stainless steel, jam tangan ini nyaman dan aman dipakai untuk aktivitas outdoor. Ketangguhan material dan ukurannya yang ramping cocok untuk pria yang punya ukuran tangan yang tidak begitu besar.

Pada bagian bezel hitamnya terdapat fitur tachymeter yang bisa digunakan untuk mengukur kecepatan. Selain itu, Seiko Prospex Speedtimer Solar juga punya fitur anti refleksi yang sama pada family Prospex Speedtimer terbaru ini. Fitur ini terdapat pada kaca depan yang membuat tampilan dial tetap bersih dan terhindar dari bayangan jika dipakai di bawah terik matahari.

Kualitas Movement

Seiko Prospex SSC813P1 Speedtimer Solar Chronograph White Dial Stainless Steel Strap
Seiko Prospex SSC813P1 Speedtimer Solar Chronograph White Dial Stainless Steel Strap. Sumber : Jamtangan.com

Jika ketangguhan dari seri Mechanical sebelumnya berasal dari mesin automatic dengan kaliber 8R46, maka Seiko menawarkan Solar Quartz movement pada seri Prospex Speedtimer Solar. Sumber daya pada jam Solar Quartz ini berasal dari tenaga matahari. Dilengkapi dengan kaliber V192, family dari Seiko chronograph ini menjamin tingkat akurasi kurang lebih 15 second per-bulan.

Pengisian baterai dari tenaga surya ini membutuhkan waktu sekitar 150 jam hingga 5 jam, tergantung kondisi sinar matahari. Jika terisi penuh, Prospex Speedtimer Solar ini mampu bertahan hingga 6 bulan. Untuk memantaunya, Seiko memberikan indikator cadangan daya baterai pada salah satu sub-dial jam ini.

Dedikasi Seiko terhadap dunia olahraga ini dapat terlihat dari beberapa spesifikasi dan detail pada kedua seri terbaru ini. Seiko Prospex Speedtimer Mechanical dan Prospex Speedtimer Solar punya spesifikasi yang sangat cukup untuk memenuhi kebutuhan utama dari sebuah kompetisi profesional, yaitu kecepatan dan presisi.

Oleh: Audi Marchal

Sumber:

https://www.hodinkee.com/articles/seiko-chronographs-arrive-to-compete

https://www.seikowatches.com/

calibercorner.com

https://www.jamtangan.com/p/seiko-prospex-srq041j1-speedtimer-mechanical-chronograph-stainless-steel-limited-edition-463271

Read more