Winding up,
Almost Ready ...

Timex Expedition Tide-Temp-Compass Dirilis, Cocok untuk Para Petualang

by Han Apr 17, 2025 3 min read
Timex Expedition Tide-Temp-Compass Dirilis, Cocok untuk Para Petualang

Spesifikasi Timex Expedition Tide-Temp-Compass

Timex Expedition Tide-Temp-Compass
Timex Expedition Tide-Temp-Compass

Timex mengungkapkan bila Expedition Tide-Temp-Compass telah mengalami upgrade yang sejalan dengan tujuan keberlanjutan. Bila model sebelumnya dibuat dari brand-new stainless steel, maka untuk jam tangan terbaru ini dibuat dari recycled 316L stainless-steel case dengan brushed gunmetal finish yang tahan terhadap karat dan korosi. 

Case Timex Expedition Tide-Temp-Compass
Case Timex Expedition Tide-Temp-Compass

Case-nya berdiameter 43 mm dan tebalnya 13 mm. Jam tangan dengan ketahanan air hingga 100 meter ini memakai kristal safir di atas dial. Semua fitur pada jam tangan bisa disesuaikan dengan pusher berwarna pada case. Gray bezel menampilkan kompas analog untuk memberi informasi navigasi. Jam tangan ini dilengkapi eco-friendly fabric green strap dengan ZULU style yang dipertegas dengan logo kompas warna merah untuk melengkapi perangkat navigasi pada dial.

Tombol pada Timex Expedition Tide-Temp-Compass
Tombol pada Timex Expedition Tide-Temp-Compass

Model ini dibekali berbagai fungsi, mulai dari tide tracker, sensor suhu yang dapat membaca suhu udara atau air, dan tampilan kompas analog yang semuanya digerakkan oleh jarum keempat khusus. Hal ini membuat Timex Tide-Temp-Compass bisa jadi alat utama bagi profesional yang paham teknologi dan punya kecintaan pada aktivitas petualangan.

Strap Timex Expedition Tide-Temp-Compass
Strap Timex Expedition Tide-Temp-Compass

 

Dial Timex Expedition Tide-Temp-Compass

Dial Timex Expedition Tide-Temp-Compass
Dial Timex Expedition Tide-Temp-Compass

Nuansa jungle green pada dial memberi keunggulan kompetitif dibandingkan model sebelumnya. Ini adalah warna yang dianggap lebih halus dan ideal dipakai untuk aktivitas indoor dan outdoor. Bagian yang terlihat menonjol dari koleksi ini adalah bi-directional hands yang dirancang dengan smart menawarkan insight pada suhu dan tingkat pasang-surut gelombang berdasarkan preferensi pengguna.

Timex Expedition Tide-Temp-Compass saat dipakai di pergelangan tangan
Timex Expedition Tide-Temp-Compass saat dipakai di pergelangan tangan

Terinspirasi dari model Timex dari awal tahun 1990-an, Expedition Tide-Temp-Compass dianggap sebagai model dengan visual retro style dengan mekanisme Indiglo. Timex masih mengandalkan teknologi internal untuk meningkatkan visibilitas pada kondisi minim cahaya, tetapi juga menciptakan keseimbangan antara style retro dan modern dengan indeks marker dan hands yang diisi lume. Sementara itu, date window ditampilkan pada pukul 6. Jam tangan ini memakai quartz movement dengan tipe baterai CR2016. 

Timex Expedition Tide-Temp-Compass dibanderol dengan harga $279 atau sekitar Rp4,7 jutaan. Apakah kamu seorang petualang dan ingin mengoleksi jam tangan Expedition Tide-Temp-Compass yang fungsional? Tunggu ya kehadirannya di Jamtangan.com. Sebelum itu, kamu bisa intip dulu koleksi Timex Expedition di sini.

Be the first to comment

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment is required.

Add New Comment

Read more