Winding up,
Almost Ready ...

Rekomendasi 5 Casio Baby-G Untuk Wanita Sporty

by Contributor Mar 29, 2025 6 min read
Rekomendasi 5 Casio Baby-G Untuk Wanita Sporty

Selain punya banyak model dan warna yang fun, jam tangan Baby-G juga kaya akan fitur.  Tidak hanya fitur standar seperti stopwatch, timer, lampu, serta world time, beberapa model Baby-G juga dilengkapi fitur tambahan seperti Tough Solar, Atomic Waveceptor, bahkan mobile link. Menjadikannya pilihan ideal bagi wanita yang menginginkan jam tangan yang stylish, tahan banting, dan siap untuk kegiatan outdoor serta olahraga.

Kamu bisa intip 5 rekomendasi jam tangan Casio Baby-G yang sudah kami rangkum, sebagai pertimbangan pilihan jam tangan wanita sporty favoritmu. Simak sampai akhir!

5 Rekomendasi Casio Baby-G

1. Casio Baby-G + Plus BGD-10K-6DR

Casio Baby-G + Plus BGD-10K-6DR
Casio Baby-G + Plus BGD-10K-6DR

Pertama adalah Casio Baby-G + Plus BGD-10K-6DR. Jam tangan ini merayakan anniversary ke-30 tahun Casio Baby-G sejak peluncurannya pada 1994. Jam tangan wanita yang satu ini menggabungkan ketangguhan G-Shock dengan konsep yang fun. Selain ukurannya yang kecil sehingga cocok untuk pergelangan tangan wanita, jam tangan ini juga dilengkapi dengan case yang dapat dilepas dan holder ala Tamagotchi.

Dengan dimensi case berdiameter 39 mm, lug to lug 42.8 mm dan ketebalan 14.7 mm, jam tangan ini terlihat compact dan manis di pergelangan kecil. Terbuat dari resin yang ringan dan tahan air hingga 100 meter, jam tangan ini juga tahan terhadap guncangan.

Pakai jam tangan ini di pergelangan dengan slide-through strap berwarna violet atau dipasangkan ke watch-holder pink, jam tangan ini siap menemani harimu ketika dikaitkan pada backpack hingga gym bag-mu. Menariknya, jam tangan ini dapat dilengkapi permainan Tamagotchi. Menjadikannya virtual pet game yang seukuran gantungan kunci.

Fitur digitalnya meliputi stopwatch, 5 daily alarm, full auto-calendar, countdown timer, world time, serta LED backlight (Super Illuminator) untuk visibilitas rendah cahaya. Baby-G + Plus BGD-10K-6DR adalah aksesoris modis yang ideal untuk gaya hidup yang aktif. Dapatkan Baby-G + Plus BGD-10K-6DR dengan harga Rp1 jutaan di JAMTANGAN.COM.

2. Casio Baby-G BGD-565GS-9DR

Casio Baby-G BGD-565GS-9DR
Casio Baby-G BGD-565GS-9DR

Casio Baby-G BGD-565GS-9DR Street Skate Culture merupakan modernisasi dari koleksi Casio Baby-G pertama yang rilis pada tahun 1994. Awalnya, Baby-G hadir sebagai respon pembeli yang menginginkan G-Shock square dengan dimensi lebih kecil. Mengusung desain budaya skater, Casio Baby-G BGD-565GS-9DR hadir dengan footprint yang mirip dengan pendahulunya serta menampilkan warna kuning-putih yang sporty.

Ukuran case-nya berdiameter 37,9 mm dan ketebalan 11,3 mm, dirancang ideal untuk pergelangan wanita. Bezel dan strap dari material resin kuning neon tidak hanya terlihat stylish tetapi juga nyaman. Di sekeliling positive display terdapat motif checkered yang menambah kesan sporty. Jam tangan ini tahan guncangan dan tahan air hingga 100 meter.

Fitur jam tangan ini meliputi dual time, stopwatch 1/100 detik, alarm, countdown timer, auto-calendar hingga 2099, serta Super Illuminator backlight dengan Afterglow untuk keterbacaan di kondisi minim cahaya. Casio Baby-G BGD-565GS-9DR adalah pilihan ideal bagi wanita aktif yang ingin tampil berani dengan warna cerah. Dengan harga Rp1,1 jutaan, aku bisa miliki Casio Baby-G BGD-565GS-9DR di JAMTANGAN.COM.

3. Casio Baby-G BG-169U-1CDR

Casio Baby-G BG-169U-1CDR
Casio Baby-G BG-169U-1CDR

Berikutnya kami punya Casio Baby-G BG-169U-1CDR. Jam tangan ini seolah dirancang khsus untuk wanita aktif yang berani mencari tantangan. Ini adalah salah satu dari sedikit jam tangan Baby-G yang tahan air hingga 200 meter. Setara dengan saudaranya yaitu G-Shock. Cocok untuk aktivitas air seperti berenang bahkan snorkeling.

Hadir dengan case dan strap resin hitam serta dial pink

Jam tangan ini berdiameter 45,9 mm dan tebal 16.4 mm. Meskipun besar di atas kertas, desain case dan strap resin hitam yang melengkung dan lug to lug yang pendek membuatnya nyaman di tangan. Dial-nya pink, menunjukan karakter playful yang erat dengan Baby-G. Di atas kaca mineral terdapat protector pada bezel-nya yang melindungi jam tangan dari benturan.

Fitur-fitur jam tangan ini meliputi stopwatch, alarm, countdown timer, dan auto-calendar hingga 2099, serta dengan LED backlight (Super Illuminator) untuk visibilitas optimal dalam kondisi minim cahaya. Desainnya yang tangguh menjadikannya pilihan ideal untuk wanita bergaya hidup aktif dan suka olahraga ekstrim. Dapatkan Casio Baby-G BG-169U-1CDR dengan harga Rp1 jutaan di JAMTANGAN.COM.

4. Casio Baby-G Winter Sky BGD-560WL-2DR

Casio Baby-G BGD-560WL-2DR 
Casio Baby-G BGD-560WL-2DR

Mirip seperti pilihan nomor 2, Casio Baby-G Winter Sky BGD-560WL-2DR merupakan modernisasi dari koleksi Casio Baby-G pertama yang rilis pada tahun 1994. Terinspirasi dari langit di musim dingin, jam tangan ini menampilkan gradasi warna ungu ke biru dengan motif bunga salju, yang memukau. Case, bezel, dan strap berwarna ungu tua terinspirasi dari senja menjelang malam.

Dimensinya compact sehingga cocok untuk pergelangan wanita, yaitu diameter 40 mm dan ketebalan 12,5 mm. Jam tangan ini menggunakan material full resin yang ringan, sehingga memastikan ketangguhan dan kenyamanan. Ini adalah salah satu contoh keberagaman warna seri Baby-G BGD-56. Di mulai dari warna terang seperti BGD-565GS-9DR hingga yang lebih calm seperti BGD-560WL-2DR, Baby-G punya segalanya. Jam tangan ini juga lebih tangguh dibanding koleksi lainnya karena tahan air hingga 200 meter.

Fitur jam tangan ini meliputi world time, stopwatch, alarm, countdown timer, auto-calendar, serta LED backlight Super Illuminator untuk keterbacaan di kondisi minim cahaya. Casio Baby-G Winter Sky BGD-560WL-2DR adalah pilihan sempurna untuk wanita yang menghargai desain yang indah, serta performa yang handal dalam satu paket. Segera miliki jam tangan ini hanya dengan harga Rp1 jutaan di JAMTANGAN.COM!

5. Casio Baby-G BGA-230-7B2DR

Casio Baby-G BGA-230-7B2DR
Casio Baby-G BGA-230-7B2DR

Terakhir adalah Casio Baby-G BGA-230-7B2DR yang hadir dengan gaya sporty dan skema warna earth tone yang menawan. Warna beige dengan aksen oren memberikan palet warna yang simpel namun tetap fun. Cocok untuk mix and match outfit kamu.  Didesain dengan material full-resin dan konstruksi tahan guncangan, koleksi ini menawarkan kehandalan dalam berbagai kondisi. 

Jam tangan ini berdiameter 44,3 mm dan tebal 15.5 mm. Desain case dan strap resin yang melengkung dan lug to lug yang pendek membuatnya cocok untuk pergelangan wanita. Jam tangan ini punya tampilan dial ana-digi putih dengan digital display kecil di pukul 4 serta subdial dual time di pukul 9. Jam tangan ini tahan air hingga 100 meter, aman untuk dipakai berenang.

Fiturnya lumayan lengkap, yakni world time, stopwatch, alarm, countdown timer, auto-calendar, serta LED light untuk visibilitas di tempat gelap, membuatnya ideal untuk berbagai aktivitas. Casio Baby-G BGA-230-7B2DR adalah kombinasi sempurna antara gaya, keandalan, dan fitur yang membuatnya menjadi pilihan yang menarik untukmu. Dapatkan Casio Baby-G BGA-230-7B2DR dengan harga Rp1,4 jutaan saja di JAMTANGAN.COM!

Temukan berbagai pilihan Casio Baby-G yang stylish dan tangguh di JAMTANGAN.COM. Jangan lewatkan kesempatan untuk memiliki jam tangan yang memadukan ketangguhan dan desain stylish ini. Kunjungi kami sekarang dan temukan jam tangan favoritmu!

Be the first to comment

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment is required.

Add New Comment

Read more