G-Shock Paisley, Hadir Pertama Kali dengan Dial Biru

G-Shock Paisley, mengingatkan kita akan bandana motif paisley yang pernah berjaya di tahun 90-an.

G Shock Paisley
G Shock Paisley

G-Shock Paisley, mengingatkan kita akan bandana motif paisley yang pernah berjaya di tahun 90-an. Banyak orang pada masanya menggunakan bandana motif paisley sebagai pelengkap fashion mereka, mulai dari hiasan leher, ikat kepala hingga tangan. Kali ini, G-Shock Paisley hadir memberikan kejayaan motif paisley yang terdahulu, untuk yang pertama kali menggunakan wajah dengan dial berwarna biru. Seperti apa koleksinya? Yuk, kita bahas lebih lanjut!

G-Shock merupakan merk jam yang terus berkembang dalam menciptakan model terbaru dan terkini. Gebrakan dari Casio yang satu ini terkenal akan ketahanannya terhadap guncangan. Tidak hanya guncangan ringan, namun G-Shock juga mempunyai ketahanan akan benturan keras dan getaran kuat.

Jam tangan G-Shock hadir sejak tahun 1983 dan terus berkembang untuk menemani para kolektornya yang memiliki aktivitas berpetualang outdoor, olahraga bahkan hingga kegiatan militer. Kehadiran G-Shock menghancurkan pendapat khalayak dimana jam tangan merupakan produk yang rentan rusak.

Hampir semua G-Shock memiliki fitur yang lengkap seperti stopwatch, penghitung waktu mundur, auto calendar, LED Light dan water resistance. Tidak hanya tangguh, namun G-Shock juga memiliki daya tarik tersendiri yaitu penampilannya yang fashionable dengan melahirkan model-model baru yang kekinian.

Perkembangan model baru dengan seri-seri yang memukau, menciptakan loyalitas bagi kolektornya. Banyak pecinta G-Shock yang tidak hanya memiliki 1 bahkan lebih dari 4 G-Shock untuk melengkapi koleksinya. Seperti seri G-Shock Paisley yang hadir dalam 4 pilihan model andalan G-Shock yaitu GA-2100, GW-B5600, GA-700 dan GA-100. G-Shock Paisley hadir dengan cangkang berwarna hitam, dial yang dicetak motif paisley dan dial berwarna biru. 

G-Shock Paisley GA-2100, GW-B5600, GA-700 dan GA-100
G-Shock Paisley. Sumber: gshock.casio.com

The Octagon Bezel G-Shock Paisley GA-2100

Seri G-Shock GA-2100 merupakan seri yang langsung menarik perhatian banyak orang. Bagaimana tidak? Dengan case yang tidak biasa yaitu Octagonal Bezel, GA-2100 hadir untuk melengkapi salah satu dari 4 koleksi G-Shock Paisley kamu. Octagonal Bezel dikenal di kalangan watch-enthusiast sebagai CasiOak, seperti serinya GA-B2100 dan GM-B2100 yang popular dan meledak di pasaran.

Baca juga: Casio GA-B2100, CasiOak Terbaru yang Siap Lengkapi Koleksimu!

Hadir dengan ketebalan case sebesar 11.8mm, GA-2100 merupakan G- Shock tertipis yang diproduksi saat ini. Tentu saja karena rata-rata ketebalan case G-Shock yaitu antara 13.4mm hingga 18.5mm, sehingga GA-2100 dapat dikategorikan sebagai G-Shock ringan dan paling tipis. Namun jangan khawatir, walaupun tipis, jam tangan yang satu ini tetap mempertahankan ketahanannya terhadap guncangan.

Dengan penerapan inovasinya yaitu Carbon Core Guard dimana menggabungkan lapisan tipis serat karbon di dalam jam tangan, bertujuan untuk mempertahankan kekuatan jam tangan ini secara keseluruhan. Jam tangan G-Shock yang pertama kali dengan Carbon Core Guard merupakan seri kelas atas dengan harga yang cukup tinggi. Namun dengan GA-2100 kamu bisa mendapatkan fitur kelas tersebut, namun dengan harga yang ramah di kantong.

Tidak hanya itu, GA-2100 memiliki berat 51gr paling ringan di antara ketiga seri G-Shock Paisley lainnya. Dengan fitur water resistant 200 Meters/20 ATM/20 BAR, GA-2100 dapat digunakan saat cuaca ekstrem seperti hujan dan saatberaktivitas olahraga air. 

GA-2100 memberikan motif paisley yang funky dengan dial biru, resin hitam dan carbon case. Dengan jarum jam dan menit dengan warna kontras putih dan biru, wajah GA-2100 tetap nampak serasi dengan motif paisley yang dominan. Selain itu, GA-2100 memiliki daya tarik tersendiri dengan dua layar LED yang memberikan informasi alarm dan fungsi lainnya.

Hadir dengan diameter case 45.4mm yang ramping dan strap material khas G-Shock dengan menggunakan bahan rubber, GA-2100 mudah dipadu padankan dengan berbagai fashion kamu. GA-2100 cocok untuk aktivitas harian kamu ataupun berakhir pekan.

Kelebihan G-Shock Paisley GA-2100:

  • Octagonal bezel (bezel segi delapan)
  • Paling tipis, ketebalan case hanya 11.8mm
  • Ringan di pergelangan tangan, berat hanya 51gr
  • Carbon Core Guard
Casio G-Shock GA-2100BP-1ADR Blue Paisley Digital Analog Blue Dial Black Resin Band
Casio G-Shock GA-2100BP-1ADR Blue Paisley Digital Analog Blue Dial Black Resin Band. Sumber: gshock.casio.com

The Square Case G-Shock Paisley GW-B5600 

G-Shock memang dikenal akan modelnya yang praktis dengan segala kebaikannya yang disukai oleh orang-orang di seluruh dunia. Salah satu dari empat koleksi G-Shock Paisley hadir dengan square case seperti pendahulunya yaitu DW-5600BB-1DR. G-Shock Paisley GW-B5600 hadir dengan tiga kelebihan utama yaitu memiliki konektivitas Bluetooth dengan pengaturan mudah melalui aplikasi G-Shock Connected. G-Shock ini juga dilengkapi dengan Tough Solar movement, yang memakai energi cahaya.

GW-B5600 hadir dengan ketebalan case 13.4mm dan dihiasi dengan motif paisley di sekitar case berbentuk kotak. Dilengkapi dengan perpetual calendar sehingga kalender dapat berjalan otomatis menyesuaikan dengan pergantian hari setiap harinya. Lengkap dengan fitur water resistance 200 Meters/20 ATM/20 BAR, GW-B5600 yang dapat menemani hari-hari kamu dalam melakukan aktivitas dan berolahraga.

GW-B5600 memiliki diameter case 42.8mm dengan berat 53gr. Lain daripada 3 seri yang lainnya, GW-B5600 memiliki konektivitas Bluetooth yang dapat memberikan pengaturan mudah melalui aplikasi yang dapat terhubung dengan ponsel. Cukup dengan melakukan download aplikasi Casio Watches di ponsel kamu, dan dengan mudahnya kamu dapat melakukan sinkronisasi waktu, mengatur alarm bahkan timer.

Kamu juga bisa menghemat baterai jam tangan karena GW-B5600 hadir dengan fitur Solar Powered. Selama jam tangan kamu memiliki paparan sinar matahari yang cukup, jam tangan dengan fitur ini dapat bertahan bahkan hingga berbulan-bulan. Cocok banget untuk kamu yang suka beraktivitas diluar!

Kelebihan G-Shock Paisley GW-B5600:

  • Memiliki konektivitas Bluetooth
  • Pengaturan mudah melalui aplikasi G-Shock Connected
  • Menggunakan movement tough solar
G-Shock Paisley GW-B5600
G-Shock Paisley GW-B5600. Sumber: gshock.casio.com

The Big Case G-Shock Paisley GA-700 dan G-Shock Paisley GA-100

Disebut sebagai The Big Case karena tentu saja kedua seri ini memiliki case yang cukup besar dibandingkan dengan seri lainnya. GA-700 dan GA-100 hadir sebagai dua diantara empat koleksi G-Shock Paisley. GA-700 hadir dengan desain dial Ana-Digi atau analog digital dan tidak memiliki konektivitas Tough Solar atau Bluetooth.

GA-700 mempunyai ketebalan 18.5mm dengan fitur 200 Meters/20 ATM/20 BAR sehingga dapat mendukung aktivitas sehari-hari dan olahraga kamu. Dengan fitur analog dengan jarum jam dan menit berwarna putih, tampil serasi dengan warna dasar case karena memiliki list jarum berwarna biru. GA-700 mempunya layar LED yang menunjukkan hari, tanggal, bulan dan lengkap dengan full auto-calendar hingga tahun 2099 (format 12/24 jam).

GA-700 dan GA-100 cocok untuk pria yang memiliki pergelangan tangan lebar dan besar, karena akan membuat pergelangan tangan kamu menjadi pusat perhatian. GA-700 memiliki diameter case sebesar 53.4mm lebih besar sekitar 2.2mm dari seri GA-100. Seri GA-100 mempunyai diameter case 51.2 mm sehingga membuat kedua jam tangan ini masuk kedalam kategori G-Shock dengan case yang cukup besar.

GA-700 memiliki berat 69gr dan GA-100 lebih berat sekitar 3gr yaitu dengan berat 72gr. GA-100 hadir dengan ketebalan case yang lebih tipis dibandingkan GA-700 yaitu 16.9mm, namun dengan tampilan penunjuk jarum jam dan menit yang berbeda. GA-100 memiliki penunjuk jarum jam dan menit dengan warna biru yang memiliki penunjuk warna putih di bagian ujungnya.

GA-700 dan GA-100 juga memiliki fitur standar G-Shock pada umumnya yaitu memiliki Shock Resistant dengan 5 alarm harian yang dapat diaktifkan.

Kelebihan G-Shock Paisley GA-700 dan G-Shock Paisley GA-100:

  • Case besar
  • Desain dial Ana-Digi atau analog digital
  • Cocok untuk pergelangan tangan besar
G-Shock Paisley GA-700
G-Shock Paisley GA-700. Sumber: gshock.casio.com
G-Shock Paisley GA-100
G-Shock Paisley GA-100. Sumber: gshock.casio.com

Pastinya kamu para penggemar G-Shock penasaran untuk memiliki keempat seri G-Shock Paisley ini. Untuk pertama kalinya tampil dengan dial berwarna biru, tentunya bikin kamu ingin segera mengoleksi seluruhnya. Kamu bisa dengan mudah mendapatkan empat seri G-Shock Paisley ini, cukup dengan mengakses Jamtangan.com dan saat ini kamu bisa mendapatkan harga promo loh!

Untuk kamu yang penasaran dengan koleksi G-Shock lainnya, kamu juga bisa mengakses Jamtangan.com dan menuju kategori Casio. Disana, kamu akan menemukan berbagai seri G-Shock menarik yang sangat lengkap. 

Beli jam tangan di Jamtangan.com banyak promo menarik dengan jaminan harga lebih murah. Jamtangan.com memberikan ketenangan dalam berbelanja dengan produk original dan garansi resmi.

Oleh: Rahel Humillang

Referensi : 

https://gshock.casio.com/sg/g-news/new-releases/2022/blue-paisley/

Total
0
Shares
Previous Article
Hublot Big Bang

Hublot Big Bang, Hadir Dengan Konsep Fusion dan Desain Futuristik

Next Article
g shock GA-B001

GA-B001: Konstruksi Bezel dan Strap Baru dari G-Shock

Related Posts
Total
0
Share