Swatch Rilis Neon Collection 2024
Swatch kembali merilis jam tangan terbaru dari koleksi Neon dengan tampilan vibrant dan terdiri dari enam versi. Tiga model merupakan versi non chronograph yaitu Swatch Neon Rider, Hot Racer, dan Pink Podium. Tiga model lainnya merupakan versi chronograph yaitu Swatch Neon Wave, Flash Arrow, dan Jelly.
Seluruh jam tangan dibekali Swiss quartz movement dan memiliki ketahanan air hingga 30 meter. Jika penasaran dengan tampilan dan spesifikasi Swatch Neon Collection 2024, baca terus artikel selengkapnya di bawah ini sampai selesai!
Swatch Neon Collection 2024 Non Chronograph
Swatch Neon Collection 2024 versi chronograph menggunakan bio-sourced resin case dan silicon strap. Berikut adalah tampilan dari tiga model jam tangan non chronograph tersebut.
1. Swatch Neon Rider Ref. SO29G106
Swatch Neon Rider ref. SO29G106 dirancang dengan case warna hijau matte transparan berdiameter 41 mm, tebalnya 9,8 mm, dan lug-to-lug 47,4 mm. Desainnya terinspirasi dari jam tangan Swatch tahun 1980-an yaitu Neo Rider (GG103). Dial neon multi warna menampilkan jarum jam dan menit warna hitam, serta jarum detik warna biru. Koleksi ini dilengkapi strap hitam dengan printing neon multi warna.
2. Swatch Neon Hot Racer Ref. SS08K119
Swatch Neon Hot Racer ref. SS08K119 dirancang dengan desain ultra tipis menggunakan case mengilap berdiameter 34 mm, tebalnya 4,3 mm, dan lug-to-lug 38 mm. Desainnya terinspirasi dari Swatch tahun 1980-an yaitu Hot Racer (LK115). Koleksi ini dihadirkan dengan dial multi warna yang menampilkan jarum jam dan menit menggunakan warna hijau. Swatch Neon Hot Racer dilengkapi bottom strap warna hijau matte dan strap bagian atas berwarna biru dengan printing multi warna.
3. Swatch Neon Pink Podium Ref. SO28K111
Desain Swatch Neon Pink Podium ref. SO28K111 terinspirasi dari Swatch tahun 1990-an yaitu Pink Podium (LK119). Jam tangan ini menggunakan case matte transparan berdiameter 34 mm, tebalnya 8,7 mm, dan lug-to-lug 39,2 mm. Koleksi ini menggunakan dial multi warna dengan jarum jam warna kuning, jarum menit warna biru, dan jarum detik warna pink. Ref. SO28K111 dilengkapi strap warna pink matte transparan.
Swatch Neon Collection 2024 Chronograph
Swatch Neon Collection 2024 versi chronograph menggunakan bio-sourced resin case dan silicon strap. Koleksi ini memiliki tiga subdial, pada pukul 2 adalah indikator chronograph 10 jam, subdial pada pukul 6 adalah detik utama, dan subdial pada pukul 10 adalah indikator chronograph 60 menit. Berikut adalah tampilan dari tiga jam tangan Swatch Neon Collection versi chronograph.
1. Swatch Neon Wave Ref. SUSJ404
Swatch Neon Wave ref. SUSJ404 terinspirasi Swatch Chrono Neo Wave (SCJ100). Jam tangan ini memakai case berwarna kuning matte yang serasi dengan bezel. Case-nya berdiameter 42 mm, tebalnya 14 mm, dan lug-to-lug 50,1 mm. Ref. SCJ100 menggunakan dial multi warna dengan skala tachymeter dan subdial warna oranye. Koleksi ini menggunakan jarum jam dan menit warna hitam yang diisi lume, serta jarum detik berwarna oranye. Sedangkan date window ditampilkan pada pukul 3. Koleksi ini dilengkapi turquoise strap.
2. Swatch Neon Flash Arrow Ref. SUSG408
Desain Swatch Neon Flash Arrow ref. SUSG408 terinspirasi dari Swatch Chrono Flash Arrow (SCL100). Jam tangan ini menggunakan dial multi warna dengan skala tachymeter dan subdial warna kuning. Koleksi ini menggunakan jarum jam dan menit yang diisi lume, serta jarum detik warna kuning. Ref. SUSG408 menggunakan case warna hijau matte transparan agar matching dengan bezel-nya. Case-nya berdiameter 42 mm, tebalnya 14 mm, dan lug-to-lug 50,1 mm. Sedangkan date window ditampilkan pada pukul 3. Koleksi ini dilengkapi strap warna pink.
3. Swatch Neon Jelly Ref. SB02K100
Swatch Neon Jelly ref. SB02K100 adalah jam tanpa date window yang terinspirasi dari Swatch Chrono tahun 1990-an yaitu Jelly Stag (SCK104). Jam tangan ini tampak menonjol dengan dial multi warna dan skala tachymeter dan subdial warna biru navy. Jarum jam dan menit menggunakan warna oranye, sedangkan jarum detik berwarna kuning diisi lume. Koleksi ini menggunakan case dan bezel matte transparan dengan crown warna oranye dan pusher warna kuning. Case-nya berdiameter 47 mm, tebalnya 14 mm, dan lug-to-lug 52,5 mm. Ref. SB02K100 dilengkapi strap matte transparan
Tertarik untuk mengoleksi Swatch Neon Collection 2024 di atas? Sebelum itu, kamu juga bisa cek koleksi jam tangan Swatch lainnya di Jamtangan.com!