Kembali Berkolaborasi dengan James Brand Timex Rilis Automatic Titanium GMT Emerald Edition
Setelah mendulang kesuksesan pada pertengahan tahun lalu, Timex kembali berkolaborasi dengan The James Brand untuk merilis jam tangan Titanium Automatic GMT 41 mm. Hadir secara limited edition, jam tangan ini memiliki titanium case yang ringan namun kokoh. Lalu bagian dial-nya didesain berwarna hijau emerald yang elegan. Adapun fitur GMT yang dapat melacak zona waktu berbeda, cocok untuk kamu yang suka travelling. Penasaran dengan detail desain dan spesifikasinya? Yuk, simak bocorannya berikut ini!.
Kolaborasi Timex x The James Brand
The James Brand merupakan perusahaan everyday tools asal Portland, Oregon, Amerika Serikat. Perusahaan ini memproduksi pisau dan tools dari material premium, punya desain minimalis, serta perhatian dengan detail kecil. Produknya yang banyak digunakan oleh petualang membuat Timex mulai menjalin kemitraan sejak tahun 2021 dengan merilis jam tangan Expedition North Titanium.
Lalu pada Mei 2024, kedua brand ini kembali berkolaborasi untuk menghadirkan jam tangan Titanium Automatic GMT dengan dial warna hitam. Menyusul kesuksesannya, Timex dan The James Brand kembali merilis Titanium Automatic GMT dengan dial berwarna hijau emerald pada akhir tahun ini.
Case dari Titanium
Timex X The James Brand Automatic Titanium GMT Emerald Edition memiliki barrel-shaped case yang dibuat dari material titanium dengan diameter 41 mm dan ketebalan 11,5 mm. Penggunaan material titanium membuat jam tangan ini lebih durable dan memiliki bobot ringan, yaitu hanya 120 gram. Selain itu, case ini sudah tahan air hingga 200 meter yang aman digunakan berenang maupun snorkeling hingga skin diving.
Punya Emerald Dial yang Elegan
Untuk dial-nya, jam tangan kolaborasi ini didesain dengan warna hijau emerald yang terinspirasi dari warna garis pantai Atlantik dan hutan di Nova Scotia. Warna ini juga diaplikasikan pada unidirectional bezel dengan skala 24 jam, chapter ring, serta crown pada posisi pukul 3. Sementara bagian indeks dan hands dibuat berwarna putih, adapun pip pada posisi pukul 12 berwarna lime green.
Selain itu, terdapat date window pada posisi pukul 3 serta logo The James Brand pada posisi pukul 6. Kemudian dial ini dilindungi oleh sapphire crystal dengan lapisan anti-reflektif, sehingga dial dapat terlihat jernih dan mudah dibaca.
Strap
Jam tangan ini menggunakan 6al-4v titanium bracelet dengan butterfly closure. Selain itu, terdapat pula tambahan resin strap berwarna hitam dengan titanium buckle. Hingga kamu mendapatkan dua tampilan dalam satu jam tangan.
Movement dan Caseback Timex X The James Brand Automatic Titanium GMT Emerald Edition
Timex X The James Brand Automatic Titanium GMT digerakkan oleh automatic GMT movement Miyota 9075 yang dapat berdetak sebanyak 28.800vph (hi-beat), punya 24 jewels, dan cadangan daya hingga 42 jam. Adapun fitur travel/flyer GMT yang memungkinkan pengguna melacak zona waktu berbeda dengan praktis. Jarum jam utama dapat disesuaikan secara independen tanpa mengganggu jarum lain dan bergerak jumping hours. Ini dapat memudahkan para traveler ketika tiba di negara dengan zona waktu berbeda, kamu hanya perlu memutar jarum jam utama untuk menyesuaikan dengan waktu setempat.
Kamu dapat melihat movement ini pada bagian screw down caseback transparan yang dilindungi oleh sapphire crystal. Adapun logo The James Brand pada bagian tengah caseback, serta nomor serial 1/750.
Itulah informasi terkait Timex X The James Brand Automatic Titanium GMT Emerald Edition yang hanya diproduksi sebanyak 750 unit di seluruh dunia. Jam tangan ini dibanderol seharga US$749 atau sekitar Rp11,8 jutaan. Kamu dapat cek koleksi Timex lainnya dengan mengunjungi laman atau aplikasi JAMTANGAN.COM!