Winding up,
Almost Ready ...

7 Chronograph Diver’s Watch yang Siap Temani Menyelammu

by Contributor Jul 07, 2023 5 min read
7 Chronograph Diver’s Watch yang Siap Temani Menyelammu

1. Seiko Prospex SSC757J1 Solar Chronograph

Seiko Prospex SSC757J1 Solar Chronograph
Seiko Prospex SSC757J1 Solar Chronograph

Rekomendasi chronograph diver yang pertama yaitu Seiko Prospex SSC757J1 Solar Chronograph. Jam tangan ini merupakan line Prospex yang mempunyai keandalan di laut dengan ketahanan air 200 meter. Dijuluki Sumo, karena case-nya besar dan bold, dengan diameter 44,5 mm dan ketebalan 13,7 mm. Jam tangan ini memiliki unidirectional rotating bezel berwarna hitam dengan dial hitam yang membuatnya begitu kekar. 

Tangguh dengan solar movement caliber V192, jam tangan ini memiliki akurasi ±15 detik per bulan. Jam tangan ini juga memiliki power reserve 6 bulan, dan kamu dapat menemukan letak indikatornya pada subdial di dekat angka 6. Dua subdial lainnya dapat kamu temukan di penunjuk pukul 3 dan 9 sebagai indikator jam dan detik. Seiko Prospex SSC757J1 Solar Chronograph dibanderol dengan harga Rp6,97 jutaan.

2. Citizen Promaster BJ2010-56E

Citizen Promaster BJ2010-56E.
Citizen Promaster BJ2010-56E.

Rekomendasi jam tangan chronograph diver selanjutnya hadir dari Citizen Promaster BJ2010-56E yang andal akan akurasinya. Tampil bold dan kokoh, jam tangan stainless steel ini hadir dengan case diameter 42 mm dan ketebalan 13 mm. Diver watch ini andal dengan ketahanan air 200 meter. Dibekali dengan solar powered movement, dengan fungsi chronograph yang dapat mengukur waktu dalam detik dan menit. Crown-nya dirancang menggunakan screw down crown untuk menghindari air masuk ke dalam jam tangan ini. Citizen Promaster BJ2010-56E dibanderol dengan harga Rp3,92 jutaan.

3. Oris Divers 01-771-7744-4354-07-8-21-18

Oris Divers 01-771-7744-4354-07-8-21-18.
Oris Divers 01-771-7744-4354-07-8-21-18.

Rekomendasi selanjutnya datang dari Oris yang unggul akan kemewahannya. Oris Divers 01-771-7744-4354-07-8-21-18 merupakan chronograph diver, yang hadir dengan kedalaman 100 meter yang cocok untuk aktivitas skin diver. Terdapat 2 buah subdial yang simetris di dekat penunjuk angka 3 dan 9, sebagai indikator menit chronograph dan detik waktu utama. Jam tangan Swiss-Made ini dibekali dengan automatic chronograph movement, caliber Oris 771 (base SW 510), yang memiliki power reserve hingga 48 jam. Hadir dengan multi-piece stainless steel case yang memiliki diameter 40 mm, ketebalan 13 mm, dengan indikator menit pada bagian bezel. Kamu bisa dapatkan Oris Divers 01-771-7744-4354-07-8-21-18 dengan harga Rp33,6 jutaan.

Baca juga: 7 Rekomendasi Jam Tangan Chronograph Paling Berkualitas

4. Mido Ocean Star M026.627.37.051.00

Rekomendasi selanjutnya masih dari brand asal Swiss, yaitu Mido Ocean Star M026.627.37.051.00. Jam tangan ini merupakan chronograph diver, dibekali dengan automatic chronograph movement yaitu Mido caliber 60 (base ETA A05.H31), memiliki akurasi ±15 detik per hari, dengan power reserve 60 jam. Tampilannya begitu mewah dengan stainless steel case yang dilapisi lapisan DLC hitam, dengan diameter 44 mm.

Selanjutnya kamu dapat menemukan 2 subdial sebagai penunjuk detik utama dan menit chronograph. Tidak hanya itu, jam tangan ini dilengkapi juga dengan skala tachymeter pada inner ring dengan satuan ukuran nautical miles. Diver watch ini memiliki ketahanan air hingga 200 meter. Mido Ocean Star M026.627.37.051.00 bisa kamu dapatkan dengan harga Rp39,4 jutaan.

5. Invicta Pro Diver 28689

Invicta Pro Diver 28689.
Invicta Pro Diver 28689.

Invicta Pro Diver 28689 punya banyak kelebihan, pertama adalah tampilannya yang mewah. Kedua, jam tangan ini sangat affordable. Dengan Rp1,93 jutaan kamu sudah bisa mendapatkan jam tangan chronograph diver, dengan ketahanan air yang andal yaitu 200 meter. Jam tangan ini hadir dengan 3 subdial, yaitu subdial indikator 1/10 detik, subdial dengan satuan 60 detik dan subdial menit. 

Movement-nya menggunakan quartz yang mengandalkan baterai, dengan caliber VD55B. Hadir dengan case material stainless steel, jam tangan ini memiliki diameter 43 mm, dengan ketebalan 11,4 mm. Bezel-nya hadir dengan warna hitam dengan indikator skala 5 menit. Penyelaman kamu akan semakin nyaman, dengan kecanggihan fitur-fitur jam tangan ini.

Baca juga: 10 Rekomendasi Jam Tangan Automatic Chronograph, Tampil Mewah Setiap Saat

6. Duxot Tortuga DX-2027-33

Duxot Tortuga DX-2027-33.
Duxot Tortuga DX-2027-33.

Unggul akan desain vintage-nya Duxot Tortuga DX-2027-33 merupakan chronograph diver, yang memiliki ketahanan air hingga 200 meter. Jam tangan chronograph ini memiliki 3 subdial sebagai indikator jam, menit dan detik. Jam tangan ini memiliki stainless steel case dengan diameter 45 mm dan ketebalan 14 mm. Diving bezel-nya hadir dengan interval 10 menit, dengan bar marker yang dimulai dengan angka 20 hingga 50. Dibekali dengan Japan Quartz Chronograph dengan 3 hands dan indikator 24 jam, jam tangan ini dilengkapi dengan display date di antara angka 4 dan 5. Duxot Tortuga DX-2027-33 dibanderol dengan harga Rp2,05 jutaan.

7. Spinnaker Hydrofoil SP-5086-11

Spinnaker Hydrofoil SP-5086-11.
Spinnaker Hydrofoil SP-5086-11.

Spinnaker Hydrofoil SP-5086-11 akan menjadi teman yang andal dalam menemani petualangan kamu di lautan. Jam tangan chronograph diver yang satu ini memiliki ketahanan air hingga 200 meter. Jam tangan ini menampilkan dual aperture date di dekat penunjuk angka 12. Juga terdapat 3 subdial dengan warna putih yang nampak kontras dengan dial hitamnya. Untuk movement-nya, Spinnaker Hydrofoil SP-5086-11 menggunakan Meca-Quartz Chronograph VK73 Japanese movement yang begitu canggih.

Bezel-nya hadir dengan material aluminium, dan merupakan unidirectional bezel yang dapat digunakan untuk menghitung waktu penyelaman. Jam tangan ini hadir dengan case yang memiliki diameter 43 mm dan ketebalan 13 mm. Spinnaker Hydrofoil SP-5086-11 dibanderol dengan harga Rp2,4 jutaan.

Semakin aman dan nyaman diving ditemani dengan jam tangan chronograph diver di atas. Dari jajaran 7 rekomendasi di atas, yang manakh yang jadi favoritmu? Untuk kamu yang sudah penasaran, buruan check out pilihan jam tangan kamu di Jamtangan.com sekarang juga.

Be the first to comment

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment is required.

Add New Comment

Read more