Winding up,
Almost Ready ...

Orient Star Rilis 2 Model Contemporary Layered Skeleton Dial dengan Warna Musim Panas

by Han Apr 16, 2025 1 min read
Orient Star Rilis 2 Model Contemporary Layered Skeleton Dial dengan Warna Musim Panas

Intip Desain Orient Star Contemporary Layered Skeleton

Orient Star Contemporary Layered Skeleton
Orient Star Contemporary Layered Skeleton

Desain Orient Star Contemporary Layered Skeleton terinspirasi dari setelan jas formal, dengan tampilan double layered dial. Bagian semi-skeleton pada dial berbentuk seperti motif paisley, sementara desain terbuka pada indikator cadangan daya memperlihatkan detail dari pergerakan movement di dalamnya. Pilihan warna dial ini terinspirasi dari warna-warna cerah di tepi pantai pada musim panas.

Orient Star Contemporary Layered Skeleton
Orient Star Contemporary Layered Skeleton

Kemudian untuk case-nya, jam tangan ini dirancang menggunakan stainless steel case berdiameter 48,3 mm, ketebalan 13,6 mm, dan lug width 41 mm. Case ini sudah tahan air hingga 100 meter yang aman digunakan berenang hingga snorkeling.

 

2 Model Orient Star Contemporary Layered Skeleton

Berikut detail desain dua model Orient Star Contemporary Layered Skeleton:

1. Orient Star Contemporary Layered Skeleton Limited Edition RE-AV0B11E ‘Green Mint’

Orient Star Contemporary Layered Skeleton Limited Edition RE-AV0B11E
Orient Star Contemporary Layered Skeleton Limited Edition RE-AV0B11E

Pertama adalah model RE-AV0B11E yang memiliki layered skeleton dial berwarna hijau mint. Warna dial ini terinspirasi dari angin segar di atas samudra biru. Lalu gradasi warna pada dua lapisan dial-nya memberikan kesan deep yang dipadukan dengan Mediterranean style. Adapun dua subdial yang menampilkan indikator daya pada posisi pukul 12 dan small seconds pada posisi pukul 6. Kemudian bagian open worked pada sisi kiri dial memperlihatkan balance wheel. Kemudian dial ini dilindungi oleh dual curved sapphire crystal dengan lapisan anti-reflektif.

Sementara untuk strap-nya menggunakan 5-link bracelet stainless steel case (SUS316L) yang tampak elegan. RE-AV0B11E diproduksi secara limited edition, yakni hanya 700 unit di seluruh dunia. Harganya dibanderol EUR899.99 atau sekitar Rp17 jutaan.

 

2. Orient Star Contemporary Layered Skeleton RE-AV0B10G ‘Champagne Gold’

Orient Star Contemporary Layered Skeleton RE-AV0B10G
Orient Star Contemporary Layered Skeleton RE-AV0B10G

Berikutnya adalah model RE-AV0B10G dengan dial berwarna champagne gold,  yang menggambarkan sinar matahari di pesisir pantai. Lalu case-nya dipasangkan calfskin leather berwarna abu-abu, yang dilengkapi tri fold deployant buckle dengan push button. Model reguler ini dijual seharga EUR829.99 atau sekitar Rp15,7 jutaan.

 

Movement dan Caseback Orient Star Contemporary Layered Skeleton

Caseback Orient Star Contemporary Layered Skeleton 
Caseback Orient Star Contemporary Layered Skeleton

Jam tangan ini dibekali oleh in-house automatic movement Caliber F6F44, yang dapat berdetak sebanyak 21.600vphm punya 24 jewels, dan cadangan daya hingga 50 jam. Movement ini juga menawarkan akurasi waktu +25/-15 detik per hari. Kamu dapat melihat movement ini pada bagian caseback transparan yang dilindungi oleh sapphire crystal. Khusus untuk model RE-AV0B11E, terdapat ukiran bertuliskan ‘LIMITED EDITION’ dan serial number pada bagian bawah caseback. 

Itulah informasi terkait dua model baru dalam jajaran Orient Star Contemporary Layered Skeleton yang hadir dengan pilihan warna cerah pada musim panas. Tertarik untuk mengoleksinya? Tunggu tanggal mainnya di Jamtangan.com, ya! Kamu dapat cek koleksi Orient Star lainnya di sini.

Be the first to comment

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment is required.

Add New Comment

Read more