Tahun 2023 menjadi anniversary G-Shock ke-40. Perayaan ini ditandai dengan peluncuran Casio G-Shock Clear Remix yang mengonstruksi desain klasik G-Shock yang populer menjadi jam tangan transparan yang tahan banting. G-Shock Clear Remix hadir dalam tujuh model, dua di antaranya hadir dalam dua ukuran case berbeda.
Setiap model G-Shock Clear Remix merepresentasikan seri G-Shock yang populer dan ikonis. Penasaran dengan desain yang kali ini dibawakan oleh G-Shock Clear Remix? Simak bocoran Minwatch selengkapnya di bawah ini!
Baca juga : Memahami Kode G-Shock
G-Shock Bawakan Desain Legendaris dalam Seri Clear Remix
Sejak memulai debutnya di tahun 1983, G-Shock dikenal sebagai jam tangan yang tahan guncangan dan punya desain yang tangguh. Kini, sudah 40 tahun G-Shock berevolusi untuk menghadirkan berbagai model jam tangan yang durable. Dalam perayaan anniversary ke-40, G-Shock meluncurkan seri Clear Remix yang mengkonstruksi seri klasik G-Shock menjadi jam tangan yang transparan. Beberapa desain legendaris G-Shock yang populer seperti DW-5000 turut dibawakan pada seri ini, dengan material resin tembus pandang yang unik.
G-Shock Hadirkan 7 Model Jam Tangan pada Seri Clear Remix
G-Shock Clear Remix merilis 7 model jam tangan, yaitu DW-5040RX-7, DW-6940RX-7, DWE-5640RX-7, GA-114RX-7A, GA-2140RX-7A, GMA-S114RX-7A, dan GMA-S2140RX-7A yang mengadopsi desain-desain klasik G-Shock yang populer. Mulai dari bagian case, strap, LCD, tombol, hingga elemen tambahan, semuanya dibuat dengan material resin yang transparan.
Sebagai wujud berkarya selama 4 dekade, G-shock menyematkan tulisan“Since 1983” di bagian dial, ukiran emas berbentuk empat bintang pada bagian metal band loop atau clasp, dan adapun ukuran logo anniversary ke-40 di bagian caseback yang didesain oleh Eric Haze.
Selain itu, G-Shock juga turut menjaga lingkungan dengan membuat kemasan yang eco-friendly. Setiap pembelian G-Shock Clear Remix, terdapat box berbentuk G yang terbuat dari kertas daur ulang dan dicetak menggunakan tinta nabati yang lebih ramah lingkungan.
Untuk lebih jelasnya, langsung simak ketujuh koleksi G-Shock Clear Remix berikut ini!
1. DW-5040RX-7, Mengadopsi Desain DW-5000 yang Ikonis
Model yang pertama adalah DW-5040RX-7, model ini mengadopsi desain G-Shock DW-5000C yang merupakan G-Shock pertama di tahun 1983. Sama seperti desain pendahulunya, model ini juga dilengkapi dengan stainless steel screw-back backcase. DW-5040RX-7 punya tampilan LCD transparan yang dilengkapi Super Illuminator untuk menerangi modul papan sirkuit di dalamnya. Jika dilihat secara cermat, dalam papan sirkuit tersebut tercetak 4 bintang emas, yang menandai anniversary G-Shock ke-40.
Baca juga : Waktunya Jaga Kesehatan! Pakai G-Shock DW-H5600 Buat Monitor Detak Jantung
2. DW-6940RX-7, yang Mewarisi Desain ‘Third Eye’
Berikutnya adalah DW-6940RX-7 yang mengadopsi desain DW-6900 lengkap dengan desain “Third Eye” yang ikonis. Sama seperti model sebelumnya, DW-6940RX-7 juga punya tampilan LCD transparan yang dapat melihat papan sirkuit dengan empat bintang di dalamnya dengan jelas.
Baca juga : Cara Setting Jam G-Shock GA-2100 Ternyata Mudah!
3. DWE-5640RX-7, dengan Hybrid Strap yang Unik
Model ini mewarisi desain DW-5600, lengkap dengan desain case berbentuk octagonal yang ikonis. Selain punya bezel dan LCD transparan, DWE-5640RX-7 juga punya hybrid strap yang memadukan clear resin band dengan stainless steel bracelet. DWE-5640RX-7 juga jadi mode G-Shock pertama yang memadukan dua material dalam satu strap sekaligus.
4. GA-114RX-7A, dengan Negative Display
GA-114RX-7A merupakan jam tangan analog-digital yang mengadopsi desain GA-110. Jam tangan ini punya case berdiameter 55 mm dengan berat 78 gram. Berbeda dari model-model sebelumnya, model ini tidak punya display LCD transparan, namun hadir dengan layar LCD negative display yang menjadi keunikannya. Adapun case dan bezel bergaya clear skeleton yang terbuat dari clear glass fiber diamide.
5. GMA-S114RX-7A, Versi Kecil dari GA-114RX-7A
Model ini merupakan versi kecil dari GA-114RX-7A yang ditargetkan untuk perempuan, karena memiliki diameter 49 mm dengan berat 61 gram.
Baca juga : Jangan Ngaku Pecinta G-Shock Kalau Nggak Punya Ini Di Koleksimu!
6. GA-2140RX-7A, dengan See-through Dial
Model GA-2140RX-7A mengadopsi model G-Shock GA-2100 “CasiOak” yang populer sejak tahun 2019-an. Jam tangan ini punya dimensi 48.5 × 45.4 × 11.8 mm yang komponen transparannya terdapat pada bagian dial, chapter ring, dan hours marker. Model ini menawarkan pandangan jam tangan yang jernih berkat see-through dial-nya. Selain itu, pada sebagian dial-nya sengaja dicetak dengan warna hitam guna mencegah masuknya cahaya dari luar yang dapat merusak jam tangan.
7. GMA-S2140RX-7A, Versi Kecil dari GA-2140RX-7A
Terakhir adalah model GMA-S2140RX-7A, yang merupakan jam tangan GA-2140RX-7A versi lebih kecil yang cocok untuk dipakai kaum hawa. Jam tangan ini punya dimensi yang lebih kecil yaitu 46.2 × 42.9 × 11.2mm dan berat 50 gram yang lebih ringan.
Itulah deretan koleksi G-Shock Clear Remix yang dirilis secara spesial. Rencananya, seri ini mulai dirilis secara resmi pada 7 Juli 2023 mendatang. Tertarik untuk mengoleksinya? Tunggu kehadirannya di Jamtangan.com ya!