Citizen Attesa Satellite Wave GPS F950 dengan Octagonal Ceramic Bezel Dirilis

Rayakan 55 tahun anniversary jam tangan titanium pertama, Citizen kembali memperluas lini Attesa Satellite Wave F950 dengan merilis dua model baru yang dilengkapi dengan octagonal bezel yang menggunakan ceramic. Adapun case kedua model ini dirancang menggunakan Super Titanium case dengan Duratect Titanium Carbide (CC4104-53E) dan Duratect DLC hitam (CC4105-69E). Penasaran dengan detail desain dan spesifikasinya? Yuk, simak informasi selengkapnya berikut ini!Â
Ceramic Bezel Pertama dalam Lini Attesa

Kali ini, Citizen menghadirkan Attesa Satellite Wave GPS F950 dengan case dari material Super Titanium berdiameter 44 mm dan ketebalan 13,7 mm. Lalu untuk pertama kalinya, lini Attesa dilengkapi oleh ceramic bezel berbentuk oktagonal yang dibuat dengan hairline finish. Gabungan tiga material ini memberikan kesan yang tangguh. Jam tangan ini sudah tahan air hingga 100 meter yang aman digunakan berenang maupun snorkelling. Kemudian case ini dipasangkan bracelet dari Super Titanium dengan three-fold push type.Â
Lihat 2 Model Baru Citizen Attesa Satellite Wave GPS F950Â
Seperti yang sudah diketahui, model terbaru dalam Citizen Attesa ini terdiri dari dua model dengan lapisan case yang berbeda. Namun keduanya memiliki desain yang sama, detailnya berikut 2 model Citizen Attesa Satellite Wave GPS F950 Octagon Ceramic Bezel:Â
1. Citizen Attesa Satellite Wave GPS F950 CC4104-53E ‘Gray’

Pertama adalah CC4104-53E, yang memiliki case dengan lapisan Duratect Titanium Carbide. Bagian dial-nya dibuat berwarna hitam dengan aksen silver pada hands, marker, serta ring pada ketiga subdial. Sementara untuk tiga subdial-nya menampilkan indikator mode jam tangan pada posisi pukul 3, indikator 24 jam dan menit pada posisi pukul 6, serta indikator day dan power reserve pada polisi pukul 9. Terdapat pula inner ring dial berwarna abu-abu yang menampilkan skala menit untuk fungsi world time. Sementara date window ditempatkan pada posisi pukul 4.30.
Lalu dial-nya dilindungi oleh sapphire glass oleh lapisan clarity yang mampu mengurangi pantulan dengan mentransmisikan sekitar 99% cahaya, sehingga memudahkan keterbacaan ketika di bawah paparan sinar matahari langsung.Â
2. Citizen Attesa Satellite Wave GPS F950 CC4105-69E ‘Black’

Lalu ada CC4105-69E dengan case dan bracelet berlapis Duratect DLC hitam, sehingga model ini memiliki tampilan full black yang gagah. Begitupun seluruh bagian dial-nya yang dibuat berwarna hitam.
Movement Citizen Attesa Satellite Wave GPS F950

Kedua jam tangan Citizen Attesa Satellite Wave GPS F950 ini dibekali in-house Eco-Drive movement Caliber F950. Movement ini mampu menerima sinyal waktu dari satelit melalui jaringan GPS dengan kecepatan tinggi. Teknologi ini menjadi yang tercepat di dunia, memungkinkan penerimaan sinyal hanya dalam tiga detik. Saat daya terisi penuh, movement ini tetap dapat beroperasi hingga lima tahun dalam kondisi tanpa terpapar cahaya apapun menggunakan mode power save.Â
Selain itu, movement ini menawarkan akurasi waktu +/-5 detik per bulan dan masih dapat menerima sinyal waktu atom dari satelit yang mengorbiti bumi. Namun dengan catatan, setiap penyimpanan kecil dalam akurasi tersebut dapat diperbaiki untuk memastikan movement selalu menampilkan waktu yang presisi.Â
Adapun fitur lainnya seperti dual timezone display, world time di 39 kota dunia, day/date display, perpetual calendar, indikator light level, hingga 1/20 detik chronograph yang dapat menghitung waktu hingga 24 jam.
Itulah informasi terkait Citizen Attesa Satellite Wave GPS F950 yang hadir dengan octagonal case serta ceramic bezel yang menarik. Tertarik untuk mengoleksinya? Tunggu kehadirannya di Jamtangan.com, ya! Kamu dapat cek koleksi Citizen lainnya di sini.