Site icon Blog Jamtangan.com

Seiko Marinemaster GPS Solar Dual-Time, Jam Andalan Petualang

Marinemaster GPS Solar Dual-Time

Coba bayangkan skenario ini: Anda dan para anggota tim berpacu di atas sebuah yacht, menyeberangi ganasnya samudera, dengan ombak setinggi gedung bertingkat 10 menghadang. Angin bertiup kencang, memaksa yacht bergerak cepat menuju dinding air tersebut. Apabila menabrak, yacht yang Anda tumpangi pasti hancur berkeping-keping. Tidak ada yang bisa melawan kekuatan alam tersebut.

Baca Juga : Casio Illuminator Jam Tangan Budget Siap Berpetualang

Namun, dengan perhitungan waktu yang akurat Anda berhasil membuat yacht menyusuri dinding air. Lalu, alih-alih menabrak dinding air, yacht justru melompati, seolah-olah “menunggangi” air. Mirip seorang surfer yang menunggangi ombak dengan papan surfingnya.

Kondisi seperti itulah yang pasti sering dialami oleh Kojiro Shiraishi, pembalap yacht terkemuka asal Jepang. Hal itu pula yang diungkapkan oleh Kojiro saat membantu Seiko menciptakan jam berlayar Marinemaster GPS Solar Dual Time.

Marinemaster GPS Solar Dual-Time

Marinemaster GPS Solar adalah sebuah jam yang mampu menghadapi kerasnya kondisi alam ketika sedang berlayar. Wadah dan rantai jam Marinemaster GPS Solar Dual-Time dibuat dari logam titanium yang diberi lapisan superkeras, sementara bezel dari bahan keramik.

Seluruh desain jam dipikirkan masak-masak, membuat tidak ada satupun sudut pada jam ini yang dapat tersangkut tali yacht, yang dapat membahayan awak kapal pemakai Marinemaster GPS Solar, maupun keseluruhan misi pelayaran.

Tentu tak cuma itu. Hanya dengan sekali menekan sebuah tombol, jam yang dibuat secara terbatas 1.500 unit ini bakal langsung menunjukkan waktu setempat, tak peduli Anda berada di darat maupun laut. Fitur penunjuk dua waktu secara bersamaan, juga disematkan pada jam dengan water resistant 200 meter ini. Hal tersebut berkat teknologi GPS yang disematkan. Dengan demikian Anda bisa selalu dapat dimonitor maupun memonitor tim support yang membantu perjuangan Anda.

Marinemaster GPS Solar Dual-Time

Jam ini memiliki kelebihan lain, yaitu tidak memerlukan penggantian baterai. Hal itu karena movement jam ini mendapat energi dari cahaya yang berlimpah di bumi. Sehingga tidak bakal ada kejadian, saat Anda membutuhkan pengukur waktu di suasana genting, lalu jam tangan andalan Anda tidak berfungsi karena habis baterai.

Dengan Marinemaster GPS Solar Dual-Time Anda bakal menguasai pengukuran waktu di saat-saat genting, yang berguna agar Anda dapat keluar dari kondisi tersebut dalam kondisi selamat. A.N.P

Baca Selengkapnya →