Site icon Blog Jamtangan.com

Rekomendasi G-Shock Terbaik 2019

Jika berbicara tentang Casio, brand legend asal Jepang satu ini telah menghiasi pasar jam tangan yang terbukti kualitas dan keawetannya. Apalagi jika membahas seri G-Shock yang telah lebih dari 35 tahun berkibrah di segmentasi jam tangan pria.

Kombinasi antara kekuatan, ketangguhan, dan keawetan menjadi daya tarik utama yang membuat G-Shock menjadi primadona hingga saat ini. Nah, kali ini Jamtangan.com akan memberikan rekomendasi tipe G-Shock terbaik sepanjang 2019 dan laris manis di pasaran.

GA-700-1BDR

Jam tangan bergaya sporty dan multidimensi ini memiliki semua fungsi yang diperlukan oleh rata-rata para atlet atau Anda yang berjiwa bebas dan aktif. Fitur andalan pada jam tangan G-Shock GA-700-1BDR  ini shock resistant, stopwatch, alarm, LED Light, full auto-calendar dan baterai yang tahan hingga 3 tahun.

Dilengkapi dengan display analog dan digital serta 31 zona waktu dan 48 kota dunia, dan case bermaterialkan resin. Semakin kuat dengan fitur ketahanan air hingga 200 meter, sehingga Anda bisa memakainya untuk berenang atau menyelam.

DW-5600BB-1DR

Koleksi legend yang merupakan salah satu varian langka G-Shock dengan kemampuan yang tidak kalah dengan varian lainnya. Pertama kali dirilis tahun 1983, model ini memiliki kualitas yang tidak berkurang sejak awal varian ini dikeluarkan.

Dengan desain yang ikonik yakni kotak yang simpel dan dimensi yang tidak terlalu besar sangat ideal untuk aktivitas Anda sehari-hari. Hadir dengan pilihan warna yang beragam namun warna hitam tetaplah yang terfavorit.

Movement menggunakan Quartz yang memiliki tingkat akurasi +- 15 detik per bulan dan ketahanan baterai hingga 2 tahun.

GX-56BB-1DR

Dengan diameter yang mencapai 53,6 mm, seri ini merupakan G-Shock yang berukuran besar di kelasnya. Merupakan salah satu varian yang paling populer karena mengandung α-gel (alfa gel) yang berfungsi sebagai shock absorber yang bekerja saat jam terbentur atau terguncang.

Tahan terhadap pasir hingga lumpur dan mampu survive di kedalaman air hingga 200m. Sehingga sangat pas untuk Anda yang menyukai kegiatan alam bebas atau hanya sekadar penggemar olahraga di air.

AW-591BB-1ADR

Dengan diameter 46.4 mm jam tangan ini tidak sebesar seri G-Shock lainnya. Meski dimensinya yang sedikit lebih kecil, tak mengurangi kapasitas dan ketangguhannya untuk mendampingi Anda di kegiatan harian.

Lengkap dengan lampu LED otomatis yang keren, serta fitur Neo-Bright pada jarum dan indeks jam yang memungkinkan Anda dapat membaca jam di kondisi gelap sekalipun tanpa menekan tombol cahaya.

GA-800-1ADR

Merupakan seri pengembangan varian GA-700 sebelumnya, seri Ga-800 ini tampil lebih dinamis dengan dimensi yang lebih efisien. Meski lebih kecil dari pendahulunya, GA-800 tetap terlihat maskulin dan kekar serta kemampuan yang tak kalah tangguh.

Desain yang simpel dan keren membuatnya terlihat lebih elegan sangat cocok untuk aktivitas harian Anda. Lebih mudah dioperasikan karena dilengkapi 4 tombol fungsional pada sisi case jam tangan.

Tetap andal dengan fitur G-Shock pada umumnya seperti shock resistant, LED, stopwatch, full-auto calendar, alarm, neobrite dan water resistant 200m.

Banyak sekali seri G-Shock yang menarik untuk diulas. Nantikan ulasan kami selanjutnya untuk cari tahu tentang jam tangan yang ideal untuk dikoleksi. Jika Anda sudah tak sabar ingin memiliki rangkaian produk G-Shock atau penasaran dengan koleksi lainnya, jangan lupa klik jamtangan.com, situs jam tangan online nomor 1 di Indonesia yang menjual jam tangan branded, original, dan bergaransi resmi. Selamat berbelanja!

Baca Selengkapnya →