Citizen Promaster Aqualand JP2007-17W merupakan salah satu member dari jam tangan Citizen diver yang bisa menjadi andalan kamu. Fiturnya memukau dengan luminous display, dan hadir dengan warna hitam yang gagah. Tampilannya khas era 80-an, dengan gabungan digital analog pada display-nya. Berikut Minwatch akan review selengkapnya.
Dial dengan Tampilan Digital dan Analog, Khas 80-an
Hanya dengan melihat dial-nya saja, kamu pasti akan menyadari bahwa jam tangan Citizen diver yang satu ini memiliki luminous dial yang dapat diandalkan. Hal itu merupakan fitur yang paling mencolok dari Citizen Promaster Aqualand JP2007-17W. Di siang hari, dial-nya berwarna hijau neon. Namun saat kamu menggunakan dalam keadaan minim cahaya, display-nya akan memancarkan cahaya hijau yang kuat, sehingga memiliki tingkat keterbacaan yang baik.
Uniknya, lume yang terdapat pada dial warnanya sedikit berbeda dengan lume pada hands dan indeks. Di mana lume pada hands dan indeks memiliki warna yang sedikit lebih kebiruan.
Citizen Promaster Aqualand JP2007-17W hadir dengan model jam tangan selam era 80-an, tak heran kalau vibes nya begitu kental pada diver’s watch ini. Jam tangan ini sudah menggunakan kaca mineral crystal. Case-nya terbuat dari stainless steel dengan PVD coating yang memiliki diameter 44 mm dan ketebalan 14 mm.
Bezel-nya hadir dengan unidirectional rotating bezel (dapat diputar satu arah). Lalu di posisi pukul 12, kamu juga dapat menemukan lume pip berbentuk lingkaran dengan bingkai segitiga. Indeksnya hadir mengitari bezel dengan numerals yang besar.
Baca juga: Siap Nyemplung dengan 10 Jam Tangan Solar Diver’s dari Seiko dan Citizen
Keunikan lainnya dari jam tangan ini adalah adanya digital display di posisi pukul 12. Digital display ini dapat memungkinkan kamu membaca data penyelaman, seperti kedalaman penyelaman. Fitur ini merupakan salah satu fitur unggulan Citizen Promaster Aqualand JP2007-17W, karena tidak semua diver’s watch memiliki tampilan fitur seperti ini. Sejak pertama kali launching tahun 1985, fitur ini merupakan andalan Aqualand sebagai jam tangan selam Quartz pertama dengan pengukur kedalaman digital elektronik.
Mungkin kamu penasaran bagian case yang menonjol yang terdapat di posisi pukul 9, sebenarnya fungsinya apa ya? Konstruksi tersebut merupakan sensor yang mampu mengukur kedalaman penyelaman, dan menampilkannya pada digital display tersebut. Jadi kamu tahu batas maksimum kedalaman penyelaman yang dilakukan. Hal ini sangat berguna untuk para diver, mengingat kegiatan menyelam termasuk salah satu kegiatan ekstrem.
Jam tangan ini mudah dioperasikan. Pada pusher kiri atas, kamu dapat menemukan tombol “Select” untuk memilih fungsi. Lalu terdapat pusher kiri bawah dengan tulisan “Mode”, dan pusher kanan atas dengan tulisan “Set”. Lalu terdapat crown di posisi pukul 4 untuk mengubah tampilan waktu analog.
Black Polyurethane Strap yang Nyaman Digunakan
Strap Citizen Promaster Aqualand JP2007-17W hadir dengan material black polyurethane, sehingga nyaman sekaligus tangguh untuk kamu gunakan berolahraga ataupun aktivitas penyelaman. Strap-nya hadir dengan warna hitam pekat, dengan lebar 24 mm yang cukup lebar.
Movement
Jam tangan Citizen diver ini dibekali dengan Quartz movement, kaliber C520. Movement ini memiliki akurasi hingga ±20 detik per bulan, dengan masa pakai baterai selama dua tahun.
Water Resistant dan Fitur Lainnya
Citizen Promaster Aqualand JP2007-17W memiliki water resistant 200 meter yang yang sudah memenuhi standar ISO 6425. Diver’s watch ini merupakan bagian dari koleksi Promaster, yang cocok untuk para profesional. Keunggulan ini membuat Citizen Promaster Aqualand JP2007-17W jadi semakin tangguh.
Selain sensor kedalaman, jam tangan ini juga sudah dilengkapi dengan indikator hari, tanggal, indikator peringatan pengisian daya serta alarm kedalaman penyelaman (jika mencapai kedalaman maksimum) dengan stopwatch 60 menit dan 1/100 detik.
Dapatkan Citizen Promaster Aqualand JP2007 di Jamtangan.com
Itu dia review dari Citizen Promaster Aqualand JP2007-17W. Untuk kamu yang sudah penasaran untuk mencobanya, yuk segera beli di Jamtangan.com. Nggak usah khawatir beli jam tangan di Jamtangan.com, karena #PastiOri dengan harga bersahabat.