Site icon Blog Jamtangan.com

7 Seiko Prospex Automatic Andalan Para Profesional

seiko prospex automatic

seiko prospex automatic

1. Seiko Prospex ‘Great Blue’ King Samurai SRPJ93K1 PADI Special Edition

Seiko Prospex ‘Great Blue’ King Samurai SRPJ93K1 PADI Special Edition.

Seiko Prospex ‘Great Blue’ King Samurai SRPJ93K1 PADI Special Edition merupakan jajaran Seiko Prospex yang menggunakan automatic movement. Dibekali dengan caliber 4R35 dengan power reverse 41 jam. Diver watch ini merupakan PADI special edition, yang hadir dengan silicone strap tercetak tulisan “Professional Association of Diving Instructions”, dan sudah memiliki water resistant 200 meter.

Jam tangan ini memiliki dial dengan warna biru seperti pemandangan air bawah laut sehingga dinamai “Great Blue”. Jam tangan ini dilengkapi dengan kaca safir, insert ceramic bezel, dan date window dengan cyclop di posisi pukul 3. Pada case, sudah menggunakan material stainless steel berdiameter 43,8 mm dengan ketebalan 12,8 mm. Jam tangan ini memiliki julukan “King Samurai” karena bentuk hands-nya menyerupai pedang Katana yang digunakan Samurai dan sebutan “King”  karena spesifikasinya superior. Jam tangan Seiko terbaru ini dibanderol dengan harga Rp 7 jutaan.

2. Seiko Prospex Cave Diving SLA073J1 1968 Modern Re-interpretation

Seiko Prospex Cave Diving SLA073J1 1968 Modern Re-interpretation.

Seiko Prospex Cave Diving SLA073J1 1968 Modern Re-interpretation merupakan koleksi Seiko Prospex yang hadir dengan automatic movement caliber 8L35. Jam tangan ini memiliki power reserve 50 jam, dengan akurasi 15 hingga -10 detik per hari. Dial diver watch ini terinspirasi dari gua bawah laut yang disinari senter penyelam, dan sudah dibekali dengan water resistant 200 meter. 

Koleksi ini merupakan edisi Save the Ocean yang hadir dengan stainless steel case berdiameter 42,6 mm dengan ketebalan 13 mm. Kaca jam tangan ini menggunakan dual curved sapphire crystal dengan lapisan anti refleksi pada dua sisi. Date window-nya ditempatkan di antara posisi pukul 4 dan 5, dengan bergaya diver marker yang sudah di isi LumiBrite. Kamu bisa dapatkan koleksi ini dengan harga Rp7 jutaan.

3. Seiko Prospex Baby Marinemaster SPB381J1 GMT

Seiko Prospex Baby Marinemaster SPB381J1 GMT.

Seiko Prospex Baby Marinemaster SPB381J1 GMT merupakan koleksi Seiko Prospex dengan automatic movement dan memiliki fitur office/caller GMT. Julukan “Baby Marinemaster” didapat karena memiliki kemiripan dengan Seiko SBDX001 Marine Master, namun dengan diameter case lebih kecil (42 mm). Untuk ketahanan airnya berada di 200 meter, sehingga aman untuk digunakan saat menyelam. Selain itu terdapat skala GMT 24-jam pada inner ring, dan kamu juga dapat menemukan dive bezel 60-menit yang hadir dengan insert bezel ceramic. Hands GMT jam tangan ini hadir dengan 1 hands warna kuning sebagai penunjuk zona waktu yang berbeda.

Jam tangan ini merupakan nominasi ajang Grand Prix d’Horlogerie de Genève (GPHG) 2023 untuk kategori Challenge Prize. Ajang ini merupakan penghargaan tertinggi di dunia horologi.

Pada dial-nya yang berwarna hijau, kamu dapat menemukan date window di antara posisi pukul 4 dan 5. Dibekali dengan automatic movement, caliber 6R54 jam tangan ini punya akurasi +25 hingga -15 detik per hari, power reverse 3 hari (72 jam), dan magnetic resistance 4.800 A/m. Kamu bisa dapatkan jam tangan ini dengan harga Rp18,7 jutaan.

4. Seiko Prospex Winter Speedtimer SRQ045J1 Chronograph Limited Edition

Seiko Prospex Winter Speedtimer SRQ045J1 Chronograph Limited Edition.

Seiko Prospex Winter Speedtimer SRQ045J1 Chronograph Limited Edition masuk kedalam jajaran Seiko Prospex dengan automatic chronograph movement dan hadir dengan tampilan all-black. Dibekali dengan caliber 8R46 yang punya akurasi +25 hingga -15 detik per hari. Untuk power reserve-nya sudah berada di 45 jam. Jam tangan ini kaya akan nilai sejarah, karena memiliki inspirasi desain dari stopwatch Seiko yang sempat digunakan pada Olimpiade Musim Dingin 1972. 

Tampilan dial-nya serba hitam dengan subdial sebagai indikator countdown timer 30 menit (posisi pukul 9), dan indikator detik waktu utama (posisi pukul 3). Sedangkan case-nya menggunakan stainless steel dengan hard coating warna hitam. Jam tangan ini merupakan koleksi limited edition dan hanya tersedia 600 pieces di seluruh dunia. Kamu beruntung bisa mendapatkannya di Jamtangan.com hanya dengan harga Rp33,6 jutaan.

5. Seiko Prospex Alpinist SPB337J1 Night Vision Limited Edition 

Seiko Prospex Alpinist SPB337J1 Night Vision Limited Edition.

Seiko Prospex Alpinist SPB337J1 Night Vision Limited Edition merupakan koleksi Seiko prospex dengan automatic movement. Dibekali dengan in-house movement caliber 6R35, yang punya power reserve 70 jam, dengan akurasi +25 hingga -15 detik per hari dan berdetak 21.600 vph. Tampilannya yang serba gelap terinspirasi dari misi pasukan militer di malam hari yang menggunakan kacamata night vision. Case-nya hadir dengan lapisan black PVD dan hard coating stainless steel berdiameter 39,4 mm dengan ketebalan 13,2 mm, dan  dilengkapi dengan inner rotating compass bezel yang bisa diputar melalui crown di posisi pukul 4. Kacanya sudah menggunakan kristal safir dengan lapisan AR dan cyclops pada posisi pukul 3 diatas jendela tanggal.

Jam tangan ini memiliki indeks dan jarum yang sudah dilengkapi dengan LumiBrite Pro yang lebih terang dari LumiBrite biasa Jam tangan ini memiliki ketahanan air hingga 200 meter sehingga bisa digunakan untuk aktivitas olahraga air. Masuk kedalam bagian dari Prospex Black Series Night Vision Limited Edition yang hanya diproduksi 5.500 pieces, dan bisa kamu dapatkan di Jamtangan.com dengan harga Rp10,8 jutaan.

6. Seiko Prospex The 1959 Alpinist SPB251J1

Seiko Prospex The 1959 Alpinist SPB251J1.

Seiko Prospex The 1959 Alpinist SPB251J1 merupakan Seiko Prospex dengan automatic movement yang dibekali in-house movement caliber 6R35, memiliki power reserve 70 jam dan akurasi +25 hingga -15 detik per hari, serta berdetak 21.600 vph. Koleksi ini merupakan Seiko Prospex Alpinist generasi ke-9, yang merupakan interpretasi dari Laurel Alpinist 1959 namun dengan tampilan lebih modern. 

Hadir dengan stainless steel case dengan polish finished dan brush finished yang memiliki diameter 38 mm dan ketebalan 12,9 mm. Pada kacanya sudah menggunakan kristal safir cembung dengan lapisan AR, dilengkapi caseback transparan. Lalu jam tangan ini memiliki ketahanan air hingga 200 meter dan bisa kamu dapatkan dengan harga Rp9,2 jutaan.

7. Seiko Prospex Tortoise Land SRPH99K1 Night Vision Limited Edition

Seiko Prospex Tortoise Land SRPH99K1 Night Vision Limited Edition.

Seiko Prospex Tortoise Land SRPH99K1 Night Vision Limited Edition masuk dalam jajaran Seiko Prospex dengan automatic movement caliber 4R35 yang memiliki power reverse 41 jam dan akurasi +25 hingga -15 per hari. Field watch yang satu ini tampil dengan warna serba hitam dan merupakan bagian dari keluarga Black Series Night Vision Limited Edition.

Indeks dan jarum jam tangan ini dilengkapi dengan LumiBrite Pro. Bagian case yang terbuat dari stainless steel dengan lapisan black PVD dan hard coating. Bezel dua arah hadir dengan skala kompas. Jam tangan ini hadir dengan diameter 42 mm dan ketebalan 11mm. Kamu bisa dapatkan dengan harga Rp6 juta-an.

Itu dia jajaran jam tangan Seiko Prospex automatic yang paling pas untuk kamu. Dari ketujuh koleksi di atas, kira-kira koleksi mana yang sudah masuk keranjang belanja kamu? Yuk, buruan checkout jangan sampai incaran kamu habis! Beli jam tangan di Jamtangan.com #PastiOri dengan harga bersahabat.

Baca Selengkapnya →