Site icon Blog Jamtangan.com

10 Rekomendasi Citizen Eco-Drive Chronograph, Sporty dan Praktis

citizen eco drive

citizen eco drive

1. Citizen Eco-Drive Chandler CA0621-05L Chronograph

Citizen Eco-Drive Chandler CA0621-05L Chronograph.

Untuk kamu yang menyukai military watch, maka koleksi Citizen Eco-Drive Chandler CA0621-05L Chronograph adalah pilihan yang pas untuk kamu. Jam tangan ini memiliki tampilan yang begitu keren dengan dial biru dan leather strap coklat. Lalu ada 3 subdial sebagai indikator 60 menit countdown timer, indikator 12/24 jam dan indikator detik utama. Jam tangan ini memiliki movement Eco-Drive yang dapat menggunakan cahaya apa pun sebagai energinya, dan memiliki caliber B612. 

Baca juga : 10 Jam Tangan Citizen Eco-Drive Praktis Ubah Cahaya Apapun Jadi Daya

Kamu dapat menemukan date window yang diapit dengan logo Citizen dan Eco-Drive di dekat penunjuk pukul 3. Water resistant-nya berada di angka 10 bar (sekitar 100 meter) sehingga bisa kamu gunakan untuk berenang. Case-nya hadir dengan material stainless steel berdiameter 42 mm dengan ketebalan 12,5 mm. Hanya dengan Rp2,9 jutaan, kamu bisa mendapatkan jam tangan ini.

2. Citizen Eco-Drive CA7010-19E Chronograph 

Citizen Eco-Drive CA7010-19E Chronograph.

Citizen Eco-Drive CA7010-19E Chronograph merupakan koleksi dari Citizen Eco-Drive, yang dibekali dengan caliber B642 dan punya fitur chronograph. Koleksi ini hadir dengan 2 subdial, dengan fungsi indikator 60 menit countdown dan detik utama. Dial-nya hadir dengan warna hitam, dengan subdial warna abu-abu yang membuat tampilannya begitu maskulin. Jam tangan ini memiliki stainless steel case berdiameter 43,5 mm dengan ketebalan 12 mm. Sedangkan strap-nya hadir dengan leather strap warna hitam. 

Jam tangan ini memiliki tachymeter yang berguna untuk mengukur kecepatan. Selain itu, jam tangan ini sudah punya ketahanan air 100 meter dan bisa kamu gunakan untuk berenang. Kamu bisa dapatkan jam tangan ini dengan harga Rp2,3 jutaan.

3. Citizen Eco-Drive CA7047-86E Chronograph

Citizen Eco-Drive CA7047-86E Chronograph.

Rekomendasi jam tangan chronograph selanjutnya ada Citizen Eco-Drive CA7047-86E Tampilan dial-nya begitu keren, karena hadir dengan mengadopsi desain Flieger type-A yang merupakan jam tangan pilot Jerman era perang dunia. Jam tangan ini memiliki movement Eco-Drive caliber B642, akurasi +/- 15 detik per bulan, dan punya power reserve 210 hari (tanpa paparan cahaya). Dengan movement tersebut, kamu dapat mengisi daya jam tangan ini dengan sumber cahaya apapun. Hadir dengan stainless steel case dengan lapisan IP hitam berdiameter 41 mm dan tebal 12 mm. 

Jam tangan ini juga punya date window di posisi pukul 3, dan terdapat 2 buah subdial sebagai indikator 60 menit countdown di posisi pukul 12, dan detik utama di posisi pukul 6. Kamu bisa dapatkan Citizen Eco-Drive CA7047-86E Chronograph dengan harga Rp3 jutaan.

4. Citizen Eco-Drive CA7027-08E Chronograph

Citizen Eco-Drive CA7027-08E Chronograph.

Citizen Eco-Drive CA7027-08E Chronograph merupakan koleksi Citizen Eco-Drive yang memiliki movement Eco-Drive. Untuk caliber-nya dibekali dengan caliber B642, yang punya akurasi +/- 15 detik per bulan, dan punya power reserve 210 hari (tanpa paparan cahaya). Desainnya begitu maskulin dengan leather strap hitam, dan punya stainless steel case berdiameter 40 mm dengan ketebalan 13,6 mm.

Baca juga : Auto Gagah dan Berani dengan 10 Jam Tangan Citizen Military

Bicara mengenai fitur, jam tangan ini sudah memiliki fungsi chronograph dan skala tachymeter. Pada subdial-nya terdapat indikator 60 menit countdown di posisi pukul 12, dan detik utama di posisi pukul 6. Untuk water resistant-nya berada di 100 meter, sehingga bisa kamu gunakan untuk berenang. Kamu bisa dapatkan jam tangan ini dengan harga Rp2,8 jutaan.

5. Citizen Eco Drive CA7090-87E Chronograph 

Citizen Eco Drive CA7090-87E Chronograph.

Citizen Eco Drive CA7090-87E Chronograph memiliki movement Eco-Drive, sehingga kamu dapat mengandalkan cahaya apapun untuk pengisian daya. Koleksi ini memiliki fungsi chronograph dan juga tachymeter yang berguna untuk mengukur kecepatan. Case-nya hadir dengan titanium case dan bracelet yang elegan dan ringan, berdiameter 43 mm dengan ketebalan 11,4 mm. Untuk kacanya sudah menggunakan kaca sapphire crystal yang melindungi dial.

Selain itu, kamu juga dapat menemukan date window yang terletak di posisi pukul 3. Pada dial hitamnya, terdapat 2 buah subdial sebagai indikator 60 menit countdown di posisi pukul 12, dan detik utama di posisi pukul 6. Jam tangan ini dibekali dengan caliber B642, akurasi +/- 15 detik per bulan, dan punya power reserve 210 hari (tanpa paparan cahaya). Kamu bisa dapatkan Citizen Eco Drive CA7090-87E Chronograph dengan harga Rp4,8 jutaan.

6. Citizen Eco-Drive AT8234-85E Chronograph 

Citizen Eco-Drive AT8234-85E Chronograph.

Citizen Eco-Drive AT8234-85E Chronograph hadir dengan Eco-Drive movement. Jam tangan ini punya caliber H800, dengan power reserve 180 hari. Selain itu, Citizen Eco-Drive AT8234-85E Chronograph sudah dilengkapi dengan fitur radio controlled untuk kalibrasi waktu dengan pemancar jam atom. Subdial pada posisi pukul 6 berfungsi sebagai 1/20 detik chronograph dan hari, subdial pada pukul 12 merupakan indikator 60 menit countdown dan indikator summer time sedangkan subdial di posisi pukul 9 merupakan indikator 12/24 jam. Case dan strap-nya hadir dengan material titanium berdiameter 45 mm dengan ketebalan 10,3 mm. Terdapat juga skala dengan nama-nama 26 kota pada bezel untuk mendukung fitur world time.

Jam tangan ini memiliki ketahanan air 100 meter bisa kamu gunakan untuk berenang. Fiturnya beragam, mulai dari antimagnetic, perpetual calendar, power reserve indicator, power saving mode, dan lainnya. Kamu bisa dapatkan jam tangan ini dengan harga Rp10,6 jutaan.

7. Citizen Promaster Skyhawk Blue Angels JY8125-54L 

Citizen Promaster Skyhawk JY8125-54L.

Citizen Promaster Skyhawk JY8125-54L merupakan koleksi jam tangan pilot Citizen dari seri Promaster. Koleksi ini merupakan hasil kerjasama Citizen dengan skuadron udara Blue Angels dari U.S. Navy & Marine Corps. Kamu bisa melihat logo Blue Angels pada dial dan backcase.

Jam tangan ana-digi ini dibekali movement Eco-Drive, caliber E680 sehingga kamu tidak perlu mengganti baterai secara berkala. Fiturnya beragam, mulai dari teknologi Radio Controlled yang  bisa menerima sinyal radio dari pemancar jam atom, 43 waktu dunia, UTC (Universal Time Coordinated dan lainnya. Dial-nya hadir dengan lume pada hands dan indeks. 

Baca juga : 10 Jam Tangan Citizen Terlaris di September 2023, Mulai dari 3 Jutaan

Dial-nya begitu kompleks namun tetap menarik dengan 6 subdial yang terdiri dari 4 subdial analog dan 2 subdial digital. Case-nya terbuat dari stainless steel dengan diameter 45,7 mm dengan ketebalan 14,3 mm dan memakai kaca safir anti gores. Jam tangan ini juga dilengkapi dengan water resistant 200 meter, dan bisa kamu gunakan untuk berenang, snorkeling hingga skin diving. Jam tangan ini dibanderol dengan harga Rp9,6 jutaan.

8. Citizen Promaster Land Racer CB5920-86E

Citizen Promaster CB5920-86E.

Citizen Promaster Land Racer CB5920-86E merupakan koleksi dari Citizen Eco-Drive dari lini Promaster. Dibekali dengan caliber E660, jam tangan dengan power reserve 6 bulan ini punya fitur global radio controlled untuk kalibrasi dengan pemancar radio jam atom dan punya fitur chronograph.

Hadir dengan 3 subdial, pada subdial posisi pukul 2 punya fungsi indikator 60 menit countdown, day dan summer time indication. Sundial pukul 10 sebagai indikator 24 jam. Sementara subdial di posisi pukul 6 untuk mengganti mode. Jam tangan ini memiliki stainless steel case dengan black PVD coating berdiameter 42,3  mm dengan ketebalan 14,9 mm. Strap-nya hadir dengan stainless steel strap yang nyaman. 

Selain fitur di atas, jam tangan ini juga punya lume pada hands dan indeksnya, power reserve indicator, perpetual calendar, power saving function, dan lainnya. Selain itu, jam tangan ini dibekali kaca safir dan memiliki ketahanan air 200 meter sehingga bisa kamu gunakan untuk berenang, snorkeling hingga skin diving. Kamu bisa dapatkan jam tangan ini dengan harga Rp6,9 jutaan.

9. Citizen Promaster Aqualand BJ2168-01E

Citizen Promaster Aqualand BJ2168-01E.

Citizen Promaster BJ2168-01E merupakan jam tangan diver’s 200 meter yang hadir dengan fitur chronograph dan depth meter. Jam tangan ini dibekali dengan movement Eco-Drive caliber B740, sehingga kamu tidak perlu repot mengganti baterai untuk pengisian daya. Jam tangan ini hadir dengan stainless steel case dengan diameter case 50,4 mm dan ketebalan 15,9 mm. Untuk kacanya sudah menggunakan sapphire crystal. 

Date window-nya terletak di posisi pukul 3 di samping logo Citizen. Pada dial hitamnya, terdapat 3 buah subdial. Pada subdial posisi pukul 12 sebagai indikator power reserve & indikator mode menyelam. Pada subdial pukul 9 indikator 12/24 jam dan subdial posisi 6 detik utama. Pada inner ring terdapat skala depth indicator.Kamu bisa dapatkan Citizen Promaster BJ2168-01E dengan harga Rp8,8 jutaan.

10. Citizen Promaster MX BL5570-01E

Citizen Promaster MX BL5570-01E.

Citizen Promaster MX BL5570-01E merupakan koleksi Citizen Eco-Drive yang dibekali dengan movement Eco-Drive caliber E820. Koleksi ini merupakan kolaborasi dengan Moto Series, yang didesain untuk penggemar sport racing. Hal tersebut tercermin pada desainnya yang kental akan dunia racing, dengan rally leather strap yang didesain berlubang. Case-nya begitu kekar dengan stainless steel case berdiameter 43 mm dan ketebalan 11,3 mm.

Jam tangan ini bahkan sudah memiliki fungsi chronograph dan tachymeter untuk mengukur kecepatan. Pada subdial pukul 10 terdapat indikator indikator 24 jam, pada subdial pukul 2 terdapat indikator fungsi leap year dan indikator pukul 6 untuk mengganti mode. Jam tangan ini juga memiliki fitur alarm dan perpetual calendar. Untuk water resistant-nya berada di 200 meter dan bisa kamu gunakan untuk berenang dan snorkeling. Kamu bisa dapatkan jam tangan ini dengan harga Rp5,5 jutaan.

Untuk kamu yang lagi cari Citizen Eco-Drive Chronograph, maka koleksi di atas wajib kamu miliki! Kamu bisa dapatkan koleksi-koleksi tersebut  di web/apps atau toko offline Jamtangan.com. Berangkat!

Baca Selengkapnya →