Site icon Blog Jamtangan.com

Oris Rilis Divers Sixty-Five Cotton Candy “White Star”, Cocok Dipakai dengan Batik?

Oris Rilis Divers Sixty-Five Cotton Candy “White Star”

Oris Divers Sixty-Five Cotton Candy “White Star” juga dibuat dengan ukuran case kecil yaitu 38 mm sehingga bisa dipakai oleh pria dan wanita. Dengan bronze case dan dial putih clean, kami rasa jam tangan ini cocok dipakai dengan busana batik. Seperti apa spesifikasi Oris Divers Sixty-Five Cotton Candy “White Star”? Simak selengkapnya dalam artikel di bawah ini.

Sekilas Tentang Koleksi Oris “Cotton Candy”

Oris Divers Sixty-Five Cotton Candy (2021)

Sejak kelahirannya kembali pada tahun 2015, Oris Divers Sixty-Five telah menarik perhatian penggemar jam tangan vintage. Dengan desain yang terinspirasi oleh Oris Diver 1965, koleksi ini telah mendapatkan tempat khusus di hati para kolektor. Selanjutnya di tahun 2021, Oris meluncurkan koleksi perunggu yang disebut sebagai Cotton Candy dengan menggunakan dial berwarna pastel terinspirasi cotton candy atau di Indonesia dikenal sebagai makanan ringan harum manis. 

Oris Divers Sixty-Five Cotton Candy “White Star”

Dan di tahun 2024, watchmaker brand asal Swiss ini menambahkan model terbaru dari koleksi Cotton Candy untuk merayakan datangnya musim dingin yaitu Oris Divers Sixty-Five Cotton Candy “White Star”. Jam tangan ini menggunakan bronze case dan memakai dial warna putih cerah yang membangkitkan kemurnian salju di musim dingin.

Spesifikasi Oris Divers Sixty-Five Cotton Candy “White Star”

Case Oris Divers Sixty-Five Cotton Candy “White Star”

Oris Divers Sixty-Five Cotton Candy “White Star” menggunakan multi-piece bronze case dengan brushed finish, serta bagian sisi case dan gerigi bezel dengan polished finish berdiameter 38 mm. Yang menarik dari bronze adalah material ini memiliki keunikan karena warnanya akan berubah jika teroksidasi seiring berjalannya waktu. Hal ini karena saat bronze bereaksi dengan udara dan kelembapan seperti keringat, akan tercipta patina hasil oksidasi berwarna kehijauan yang unik. Ini artinya, seiring waktu, secara tampilan jam tangan bronze satu dengan lainnya tidak akan memiliki tampilan yang sama.

Bracelet Oris Divers Sixty-Five Cotton Candy “White Star”

Jam tangan ini memakai double-domed sapphire crystal dengan lapisan anti reflektif pada bagian dalam untuk mengurangi pantulan bayangan di kaca. Koleksi ini juga memakai unidirectional bronze bezel dengan insert memakai sandblasted finish dan skala 60-menit yang timbul. Untuk mencegah iritasi kulit, screw down caseback dibuat dari stainless steel dengan screw-down bronze crown untuk memastikan ketahanan air hingga 100 meter. Divers Sixty-Five Cotton Candy juga dilengkapi 3-link Oyster style bronze bracelet dengan folding clasp.

Dial dan Movement Oris Divers Sixty-Five Cotton Candy “White Star”

Dial Oris Divers Sixty-Five Cotton Candy “White Star”

Oris Divers Sixty-Five Cotton Candy “White Star” dirancang dengan dial warna putih yang terlihat soft saat dipadukan dengan warna bronze pada case dan bracelet. Indeks marker dan hands yang diisi beige Super-LumiNova juga berhasil menciptakan sentuhan hangat pada dial. Trek menit pada pinggiran dial, tulisan “ORIS” di bawah pukul 12, dan tulisan “WATER RESISTANT 10 BAR / 100M” juga dibuat menggunakan warna bronze. Sementara itu, date window ditampilkan pada pukul 6 dengan background warna putih dan angka berwarna hitam. 

Oris Divers Sixty-Five Cotton Candy “White Star” dibekali automatic movement Oris 733-1 (base Sellita SW200-1). Movement ini memiliki power reserve 41 jam, berdetak sebanyak 28.800 bph, dan memiliki fitur manual winding dan hacking second hand.

Oris Divers Sixty-Five Cotton Candy “White Star” adalah jam tangan koleksi reguler yang dirilis pada Oktober 2024 dan dibanderol dengan harga CHF 2.850 atau sekitar Rp51,2 jutaan. Warnanya yang kalem membuatnya cocok dipadukan dengan koleksi baju batik kamu. Tertarik untuk mengoleksinya? Tunggu ya kehadirannya di Jamtangan.com. Sebelum itu, kamu juga bisa mengoleksi Oris Divers Sixty-Five lainnya di sini.

Baca Selengkapnya →