Site icon Blog Jamtangan.com

Oris Rilis Aquis Chronograph Berukuran Lebih Kecil dengan Smiley Face Subdial

Oris Aquis Chronograph

Dan kali ini, Oris pun merilis Aquis Chronograph kembali dengan tampilan lebih fresh menggunakan case berukuran lebih kecil yaitu 43,5 mm dengan format subdial smiley face” yang dikenal sebagai tri-compax. Penasaran seperti apa detail dan spesifikasi Oris Aquis Chronograph terbaru? Simak selengkapnya dalam artikel di bawah ini.

Spesifikasi Oris Aquis Chronograph 

Oris Aquis Chronograph

Oris Aquis Chronograph dirancang menggunakan 316L stainless steel case dengan brushed finish di seluruh bagian case, serta polished finish pada crown dan pusher. Case-nya berdiameter 43,5 mm, tebalnya 16,2 mm, dan lug-to-lug 51 mm. Walaupun ukurannya masih belum bisa dikatakan ringkas, tetapi koleksi terbaru lebih friendly dipakai di sebagian besar pergelangan tangan pria dibandingkan generasi sebelumnya.

Case Oris Aquis Chronograph

Koleksi ini memakai unidirectional rotating bezel dengan blue ceramic insert dan skala 60 menit. Untuk melindungi dial, jam tangan ini memakai double-domed sapphire crystal dengan lapisan anti reflektif. Sedangkan caseback-nya memakai mineral glass yang sekaligus memamerkan movement yang digunakan. 

Caseback Oris Aquis Chronograph

Aquis Chronograph juga dilengkapi crown guard yang melindungi screw-down crown parsial dan pusher pada pukul 2 dan 4. Untuk water resistant, koleksi ini memiliki ketahanan air hingga 300 meter. Jam tangan ini juga dilengkapi oleh 3-link stainless steel integrated-bracelet yang tegas dan security folding clasp yang telah dipatenkan oleh Oris dengan adjustment/extension. Bracelet-nya tidak dilengkapi mekanisme quick-release dan mekanisme built-in micro-adjustment.

Dial Oris Aquis Chronograph 

Dial Oris Aquis Chronograph

Oris Aquis Chronograph dirancang menggunakan blue sunburst dial bergradasi yang menyerupai tampilan sinar matahari melalui air dan menampilkan tiga subdial pada pukul 3, 6, 9. Subdial pada pukul 3 adalah indikator chronograph 30 menit, subdial pada pukul 6 adalah indikator chronograph 12 jam, dan subdial pada pukul 9 adalah detik utama. 

Susunan subdial dengan format 3, 6, 9 ini terlihat sedang tersenyum dan fans menyebutnya sebagai “Smiley face”. Display subdial pada Aquis Chronograph terbaru ini tampak berbeda dengan generasi sebelumnya yang menggunakan subdial dengan format 12, 6, 9. Sementara itu, date window juga ditampilkan pada pukul 6.

Oris Aquis Chronograph 01 774 7743 4155 (2018)

Di sekeliling dial terdapat trek menit menggunakan strip warna putih yang terlihat kontras dengan dial warna biru. Pada indeks marker, jarum jam, jarum menit, dan bezel pip diisi Super-LumiNova. Begitu pula dengan jarum detik chronograph yang berbentuk lolipop juga diisi Super-LumiNova dan terlihat unik saat berada di tempat minim cahaya.

Movement Oris Aquis Chronograph 

Oris Aquis Chronograph saat dipakai di pergelangan tangan

Oris Aquis Chronograph dibekali automatic movement caliber 771 dengan base Sellita SW510. Movement ini berdetak sebanyak 28.800 bph dan memiliki power reserve 62 jam. Movement ini juga memakai rotor Oris warna merah yang khas dan bisa dilihat melalui caseback.

Oris Aquis Chronograph yang telah dirilis pada akhir Agustus 2024 lalu dibanderol dengan harga US$4.900 atau sekitar Rp75,2 jutaan. Bagaimana, apakah kamu tertarik untuk mengoleksinya? Tunggu ya kehadirannya di Jamtangan.com. Sebelum itu, kamu bisa mengoleksi Oris Aquis lainnya di sini.

Baca Selengkapnya →