Sebagai official timekeeper di ajang Olimpiade Paris, 2024, Omega memiliki banyak kesempatan untuk merilis koleksinya secara diam-diam. Yang terbaru adalah munculnya koleksi Omega Seamaster Aqua Terra 150M Titanium Ultra-Light Ref. 220.92.41.21.03.002 dengan skema warna biru-kuning. Jam tangan tersebut dipakai di pergelangan tangan brand ambassador Omega sejak tahun 2020 yaitu Armand Mondo Duplantis yang berlomba di nomor lompat galah pada hari Selasa (6/8/2024).
Pada kesempatan tersebut, atlet asal Swedia itu berhasil memecahkan rekor Olimpiade terbaru dengan berhasil melompati 6,25 meter. Seperti apa detail dan spesifikasi lain dari Seamaster Aqua Terra 150M Titanium? Simak selengkapnya dalam artikel di bawah ini.
Armand Mondo Duplantis Pecahkan Rekor Olimpiade Paris 2024
Armand Mondo Duplantis yang mewakili Swedia pada nomor lompat galah di Olimpiade Paris 2024 terlihat tenang saat melakukan aksinya. Ia berhasil mengamankan medali emas dengan selisih besar dari peserta lain dan mencetak rekor Olimpiade baru setinggi 6,10 meter. Mondo Duplantis pun memutuskan untuk memecahkan rekor dunia atas namanya sendiri dengan selisih satu cm.
Dengan percobaan ketiga, ia berhasil melakukan lompatan setinggi 6,25 m dan penonton pun heboh. Kemudian, ia pun berpose untuk difoto di samping papan rekor. Di sana, ia pun tertangkap kamera memakai jam tangan Omega terbaru yaitu Seamaster Aqua Terra 150M Titanium yang belum pernah terlihat sebelumnya. Watch enthusiast pun menamainya sebagai “Mondo Duplantis Edition”.
Spesifikasi Omega Seamaster Aqua Terra 150M Titanium
Sebelum membahas spesifikasi Seamaster Aqua Terra 150M Titanium, ada baiknya kamu tahu terlebih dulu tentang sub-series Titanium Ultra-Light. Sebagai informasi saja, Omega pertama kali meluncurkan sub-series dari lini Seamaster Aqua Terra yaitu Titanium Ultra-Light pada tahun 2021. Itu adalah pertama kalinya bagi Omega menggunakan Gamma Titanium, yaitu campuran yang lebih keras dan lebih ringan dibandingkan Titanium grade 5. Material tersebut digunakan pada case, bezel, caseback, dan crown, yang membuat bobot jam tangan turun drastis.
Lalu, bagaimana dengan spesifikasi Seamaster Aqua Terra 150M Titanium terbaru? Jam tangan ini memakai sand-blasted Gamma Titanium pada case, caseback, dan crown dengan matte finish. Case-nya berdiameter 41 mm, tebalnya 13,5 mm, lug-to-lug 49,2 mm, dan jika memakai fabric strap, bobotnya hanya 55 gram. Namun, jam tangan ini secara default dibekali rubber strap warna kuning dan biru.
Bobot tersebut relatif ringan sehingga bisa dipakai dengan nyaman saat berlomba oleh Armand Mondo Duplantis. Jam tangan ini juga memakai sand-blasted silicon nitride bezel ring, serta dibekali kristal safir cembung anti gores dengan lapisan anti reflektif di kedua sisi. Untuk water resistant, jam tangan ini memiliki ketahanan air hingga 150 meter sehingga jam tangan ini bisa dipakai juga untuk snorkeling hingga skin diving.
Dial Omega Seamaster Aqua Terra 150M Titanium
Omega memilih blue anodized titanium dial dengan ukiran garis horizontal. Koleksi ini juga memakai indeks marker dan hands warna abu-abu gelap, serta aksen warna kuning-putih pada teks di dial. Jarum detik berbentuk tongkat di-varnished menggunakan warna kuning dengan ujung warna putih yang terinspirasi dari tongkat lompat galah milik Armand Mondo Duplantis.
Indeks marker, jarum jam, dan jarum menit diisi Super-LumiNova untuk meningkatkan visibilitas di tempat minim cahaya. Di bawah pukul 12 terdapat logo OMEGA dan tulisan “SEAMASTER”. Sedangkan di atas pukul 6 terdapat tulisan “CO-AXIAL MASTER CHRONOMETER Ti”. Angka pada trek menit di chapter ring 15, 30, 45, dan 60 menggunakan aksen warna kuning.
Movement Omega Seamaster Aqua Terra 150M Titanium
Omega Seamaster Aqua Terra 150M Titanium dibekali in-house co-axial manual winding movement caliber 8928 Ti. Movement ini sudah sesuai standar METAS dengan akurasi 0/+5 detik per hari. Movement ini memakai titanium main plate dan titanium bridge sehingga bisa memangkas bobot jam tangan. Movement caliber 8928 Ti berdetak sebanyak 25.200 bph, memiliki power reserve 72 jam atau 3 hari berkat twin barrel mainspring, serta ketahanan magnet hingga 15.000 gauss.
Seamaster Aqua Terra 150M Titanium edisi Armand Mondo Duplantis dibanderol dengan harga EUR 56,900 atau sekitar Rp995,7 jutaan. Tertarik untuk memilikinya? Dapatkan koleksi jam tangan dari luxury brand lainnya dengan mengunjungi website/aplikasi Jamtangan.com.