Setelah berhasil mendulang kesuksesan Seiko 5 Sports Super Cub pada tahun 2022 lalu, yakni SRPJ49K1 dan SRPJ75K1, Seiko 5 Sport kembali berkolaborasi bersama Honda dalam perayaan anniversary ke-55. Kolaborasi kali ini menghasilkan jam tangan Seiko 5 Sports SRPK37K1 55th Anniversary Super Cub Limited Edition, yang masih terinspirasi dari salah satu sepeda motor Honda yang paling digemari di seluruh dunia, yaitu Super Cub.
Jam tangan ini memadukan berspesifikasi yang tangguh dengan elemen-elemen motor klasik yang sporty. Penasaran dengan detail desain dan spesifikasinya? Yuk, simak informasi selengkapnya berikut ini!
Kolaborasi Ketiga Seiko dengan Honda
Tahun 2023 menjadi kolaborasi ketiga Seiko dengan Honda, ini menjadi spesial karena selain ditandai sebagai perayaan Seiko 5 Sports yang ke-55, Honda juga turut merayakan anniversary ke-75, sekaligus menandai usia seri Honda Super Cub yang ke-65 tahun.
Sama seperti dua rilisan kolaboratif lainnya, desain Seiko 5 Sports 55th Anniversary Super Cub Limited Edition tetap mengambil inspirasi dari Super Cub C100 yang pertama kali diperkenalkan pada 1958 silam. Super Cub menjadi salah satu kreasi Honda yang paling ikonis dan dicintai oleh para penggemar motor karena desainnya yang begitu retro.
Berkat popularitasnya yang sudah diakui dunia, Honda Super Cub ini menjadi inspirasi bagi Seiko 5 Sports 55th Anniversary Super Cub dengan meluncurkan SRPK37 yang menjadi suguhan bagi pecinta sepeda motor.
Intip Desain Seiko 5 Sports 55th Anniversary Super Cub Limited Edition Lebih Dekat
Seiko 5 Sports 55th Anniversary Super Cub Limited Edition memiliki stainless steel case berdiameter 42,5 mm dan ketebalan 13,4 mm, yang dilengkapi dengan unidirectional rotating bezel. Skema warna dial-nya terinspirasi dari salah satu model Super Cub, yakni perpaduan antara warna biru muda, biru tua, dan putih. Siluet Super Cub tampak depan tertangkap secara sempurna pada dial, ini terlihat dari indeks yang didesain untuk mewakili headlight dan blinker pada motor.
Adapun bagian marker berbentuk persegi dan bulat yang berperan penting sebagai headlight dan turn signal. Sementara pada hour marker pukul 11, 12, dan 1 dibuat menyerupai lampu depan motor Super Cup yang khas. Terdapat pula date day window pada posisi pukul 3.
Jam tangan ini memiliki recessed crown pada posisi pukul 4 dengan detail logo Honda Super Cub pertama yang tercetak secara elegan. Mengikuti ketangguhan Seiko 5 Sports, jam tangan ini juga sudah tahan air hingga 100 meter, sehingga aman untuk digunakan berenang maupun snorkeling.
Tampilan sporty semakin terpancar pada nylon strap berwarna biru yang senada dengan dial. Strap ini juga menggabungkan logo Super Cup dengan logo sayap Honda. Sehingga elemen Honda Super Cub terdapat pada setiap sisi jam tangannya, inilah yang membuatnya limited edition.
Movement Seiko 5 Sports 55th Anniversary Super Cub Limited Edition
Jam tangan ini digerakan oleh movement mechanical automatic caliber 4R36, yang berdetak sebanyak 21.600 bph, punya 24 jewels, dan cadangan daya hingga 41 jam. Lalu movement ini dilindungi oleh caseback merah semi-transparan yang dibalut oleh hardlex crystal. Pada bagian caseback juga terdapat logo Honda Super Cub, yang dirancang untuk meniru brake light pada bagian belakang motor. Terdapat pula tulisan ‘LIMITED EDITION’ dan nomor seri 0001/7500–7500/7500 yang terukir dengan di bagian caseback.
Untuk kamu pencinta jam tangan Seiko sekaligus penggemar sepeda motor klasik, koleksi yang satu ini sayang untuk dilewatkan. Seiko 5 Sports SRPK37K1 55th Anniversary Super Cub Limited Edition hanya dibuat 7.500 pcs saja.
Jam tangan ini sudah hadir di Jamtangan.com ya! burusan sikat! Kamu juga dapat cek koleksi Seiko 5 Sports lainnya di sini.